Wamenaker Memberikan Apresiasi Kepada Perusahaan yang Menggelar Mudik Gratis untuk Pekerjanya

Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Afriansyah Noor
Sumber :
  • Kemnaker

VIVA – Menyambut keberkahan Hari Raya Idul Fitri 1445 H yang segera tiba, banyak perusahaan-perusahaan yang menggelar mudik gratis untuk para karyawannya. Hal ini membuat Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker), Afriansyah Noor memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang menggelar mudik gratis untuk pekerjanya.

Halal Bi Halal Serikat Pekerja Pelindo, Serukan Semangat Konsolidasi

Menurut Wamenaker, dengan perusahaan memfasilitasi mudik gratis untuk para pekerjanya, akan membuat hubungan industrial di perusahaan menjadi lebih harmonis.

Musim Mudik Lebaran 2024, TPI Imigrasi Soetta Catat Pergerakan Penumpang Naik 10 Persen

"Inilah hubungan industrial yang harmonis antara manajemen perusahaan dan pekerjanya. Melalui mudik gratis ini, para pekerja betul-betul merasakan lebih diperhatikan oleh perusahaan, dengan begitu nantinya produktivitas para pekerja menjadi meningkat," ucap Wamenaker.

Wamenaker menyampaikan hal tersebut saat melepas keberangkatan 7 gerbong kereta api untuk mudik 500 pekerja dan keluarganya oleh PT Pama Persada Nusantara. Pelepasan dilakukan di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Kamis (04/04/2024).

Panduan Singkat Terlindungi Jaminan Kecelakaan Kerja dan Kematian BPJS Ketenagakerjaan

Ia juga mengatakan, fasilitasi mudik gratis pekerja oleh perusahaan dengan menggunakan kereta api dapat memberikan kenyamanan lebih dan dapat mengurangi kemacetan.

"Kenyamanan ini harus kita perhatikan untuk pekerja, sehingga mereka betul-betul menikmati bagaimana pulang mudik kumpul dengan keluarga, selamat sampai kampung halaman," ucapnya.

Pelaku pencurian rumah kosong saat mudik lebaran

Gasak Harta Majikan Saat Mudik Lebaran, Pria di Tangerang Ditangkap Polisi

Pelaku merupakan orang kepercayaan korban. Kejadian diketahui saat korban kembali setelah mudik lebaran.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024