Greysia/Apriyani Bungkam China Lewat Pertarungan Sengit

Ganda Putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Ganda Putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses membungkam wakil China, dalam pertarungan ketat tiga ronde di ajang Indonesia Masters 2020. 

Alasan Selebrasi Emosional Leo/Daniel Usai Juara Indonesia Masters 2024

Dalam duel yang terjadi di Istora Senayan, Jakarta Rabu 15 Januari 2020, Greysia/Apriyani dan Liu Xuan/Yu Ting saling mengejar poin. Terbukti interval pertama Greysia hanya mampu unggul 1 poin dengan 11-10. 

Wakil dari China ini terus tampil impresif. Laga alot itu akhirnya dimenangkan oleh Greysia/Apriyani dengan 24-22. 

Daftar Juara Indonesia Masters 2024, China Berjaya di Jakarta

Di gim kedua, Xuan Liu/Ting Xia tidak mengendurkan serangan dan membuat Greysia/Apriyani kewalahan. 

Liu Xuan/Yu Ting menang 21-17 di gim kedua. Di gim penentuan, Greysia/Apriyani bangkit. 

Ganda Campuran China Ukir Rekor Baru di Indonesia Masters 2024

Konsistensinya terlihat sejak awal gim dan sukses membungkam Liu Xuan/Yu Ting dengan 21-15. 

Kemenangan ini sekaligus membalas kekalahan atas wakil China tersebut. Sebelumnya Greysia/Apriyani takluk dua gim di ajang French Open 2019 lalu. 

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Dukungan Istora Senayan Bikin Leo/Daniel Percaya Diri di Indonesia Masters 2024

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mempersembahkan gelar juara Indonesia Masters 2024. Final yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, kemarin.

img_title
VIVA.co.id
29 Januari 2024