Berlari Menuju SUGBK Demi Sepak Bola Indonesia

M. Kurniawan berlari ke SUGK demi sepakbola Indonesia
Sumber :
  • Anwar Sadat

VIVA.co.id - Mantan atlet maraton M Kurniawan (55) tahun 1977-1978 terlihat di Stadion Utama Glora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.  Dia tampil dengan seluruh badannya dicat dengan warna bendera merah putih.

Meski Vakum Lama, Pemain Barito Putera Tetap Setia
"Saya tadi lari dari Cempaka Putih ke sini. Kedatangan saya untuk membela Indonesia, bukan klub yang akan tanding nanti malam. Saya begini (cat body) guna memajukan bola Indonesia," ujar Kurniawan saat ditemui dihalaman GBK, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu 18 Oktober 2015.

Piala Presiden Bakal Kembali Digelar Pertengahan 2016
Kurniawan berharap, agar para suporter selalu menjaga kesatuan demi untuk kemajuan persebak bola Indonesia. "Kalau mau ikut piala dunia, suporter itu harus bersatu terlebih dahulu," katanya.

Indonesia Championship Torabika 2015
"Menteri dan Presiden harusnya mengumpulkan semua club se Indonesia guna memajukan persebakbolaan Indonesia. Yang salah harus segera ditindak. Apa bila ada suporter yang nakal, club itu yang harus bertanggungjawab," ujarnya.

Sebelumnya, mantan atlet tersebut pernah melakukan hal yang sama saat tim Indonesia melawan club raksasa asal Inggris Liverpool FC di Glora Bung Karno. Dia juga lari dari Jalan Imam Bonjol menuju GBK.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya