Kena Penalti Turun 3 Grid, Marquez Tetap Pongah

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez
Sumber :
  • http://www.motogp.com/

VIVA – Pembalap Yamaha, Maveric Vinales, akan start dari pole stelah pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, kena hukuman penalti turun tiga grid. Marquez terpaksa melakoni MotoGP Amerika dengan start dari posisi empat.

Joan Mir Ungkap Tantangan Terbesar pada MotoGP Amerika

Marc Marquez kena penalti turun tiga grid karena dianggap menghalang-halangi laju Vinales dengan memperlambat motornya di lintasan. 

Soal ini Marquez membantah dia sengaja menghalang-halangi Vinales. Dia berpikir Andrea Iannone menunggunya dan melambat itu untuk menghindari tabrakan dengan pembalap Suzuki itu.

Francesco Bagnaia Jatuh Lagi, Alex Rins Juara MotoGP Amerika 2023
Rekor Baru di MotoGP Amerika

"Saya melihat lebih banyak ke Iannone. Karena pembalap belakang dapat melesat cepat di dalam slipstream dan Iannone tercepat kemarin," kata Marquez seperti dilansir Crash, Minggu 22 April 2018.

"Jadi saya melihat Iannone lebih banyak ketimbang orang lain di belakang dan saya tidak mengharapkan itu Maverick," ujar dia.

Marc Marquez (kiri) dan Valentino Rossi.

"Ketika saya mendengar deru mesin di belakang saya bergerak ke dalam, tetapi itu seperti mengganggu lintasannya."

"Pengarah lintasan mengatakan hukuman itu karena saya berada di garis lintasan dan Iannone di luar garis. Tetapi masih oke, saya hanya kehilangan empat meter grid. Saya masih mendapatkan putaran tercepat dan penghargaan."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya