Tiru One Pride, Balap Motor One Prix Ingin Ubah Joki Jadi Selebriti

Logo Ikatan Motor Indonesia
Sumber :
  • imi.co.id

VIVA – Kesuksesan One Pride Pro Never Quit jadi inspirasi bagi Ikatan Motor Indonesia untuk menggelar balap motor One Prix. Tujuan utama IMI menggelar One Prix tentunya untuk mengembangkan olahraga balap dan menemukan talenta di bidang ini.

Dunia Balap Motor Berduka, Pembalap 21 Tahun Meninggal Dunia

Tak seperti ajang balap lain, One Prix nantinya bakal disiarkan secara langsung lewat televisi.

IMI bekerja sama dengan tvOne demi menggelar One Prix. Dengan disiarkan langsung di televisi, diharapkan gengsi balapan ini menjadi terangkat.

Dekatkan Diri dengan Fans, Kejurnas Oneprix 2024 Digelar di 4 Pulau Berbeda

Pun, para pembalap juga diuntungkan karena bisa jadi selebriti seperti para petarung One Pride. Ya, para petarung One Pride sudah merasakan dampak dari disiarkannya turnamen mixed martial arts secara langsung.

Beberapa juara, macam Suwardi, Jeka Asparido Saragih, Rudy 'Ahong' Gunawan, dan lainnya, menjadi selebriti serta dapat banyak penggemar lantaran prestasi mereka di atas oktagon.

Pemilik F1 Akhirnya Resmi Beli MotoGP dengan Harga Segini

"Ya, konsepnya memang akan sama seperti One Pride agar para pembalap memiliki kebanggaan saat jadi juara dan bisa jadi teladan untuk masyarakat. Jangan lagi ada hal yang merugikan orang lain karena balap motor," ujar Sekretaris Jenderal IMI, Jeffrey JP, kepada VIVA, Senin 11 Februari 2019.

"Kami, IMI dengan tvOne, sepakat melakukan sosialisasi olahraga balap motor yang nantinya memiliki konsep mengarahkan dan memberikan edukasi pembalap liar. Jadi, cari akar rumput, terus jadi juara," lanjutnya. (one)

CEO Oneprix Motorsport Manajemen, Arlan Perkasa Lukman

Kejurnas Oneprix 2024 Segera Digulirkan, Ekspansi Keluar Pulau Jawa Serta Tingkatkan Ekonomi Lokal

Sebagai kejuaraan level nasional Kejurnas Oneprix akan melakukan ekspansi dengan menghadirkan balapan di 4 pulau berbeda di Indonesia yakni Sulawesi, Kalimantan, Jawa dan

img_title
VIVA.co.id
5 April 2024