Fernando Alonso Yakin 'Pecah Telur' di GP Monaco

Fernando Alonso
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Rio Haryanto Kembali Bertanding dengan Rivalnya di GP2
- Pembalap McLaren, Fernando Alonso, belum mampu menunjukkan tajinya pada Formula 1 2015. Hingga saat ini, pembalap asal Spanyol yang sebelumnya membela Ferrari tersebut belum menghasilkan poin dan terpuruk di posisi 16 klasemen.

Alonso Belum Pasti Berlaga di GP Bahrain
Kendati demikian, Alonso memiliki keyakinan dia bakal "pecah telur" di GP Monaco pada 22-24 Mei 2015. Meskipun pada GP Spanyol dia gagal finis, pembalap dengan nama lengkap Fernando Alonso Diaz itu mengatakan timnya mendapat banyak pelajaran.

Baru Cerai dari Model Seksi, Pembalap F1 Gaet Eks Gadis Ring
"Saya pikir, kami akan meraih poin di Monaco. (Di Spanyol), kami sempat menempati peringkat 9, sebelum akhirnya gagal finis. Itu adalah kesempatan pertama untuk meraih poin. Di Monaco, akan menjadi kesempatan kedua," ucap Alonso kepada Sky Sports.

"Mulai sekarang, kami akan di limit untuk meraih posisi ke-10 untuk dua atau tiga balapan ke depan. Mudah-mudahan, setelah Austria kami akan bisa meraih empat ketujuh atau kedelapan. Itulah target kami," sambung pembalap berusia 33 tahun tersebut.

Ini merupakan era baru McLaren, lantaran menggunakan mesin Honda. Namun, Alonso tak mau hal tersebut dijadikan alasan kegagalan musim ini. Dia bahkan masih menyimpan keyakinan bakal mencuri perhatian dengan meraih podium di sisa musim ini.

"Di bagian akhir kejuaraan, saya sangat optimistis. Sebab, bagaimanapun, kami memang harus terus mendekati podium," ucap pembalap yang pernah meraih gelar juara F1 pada 2005 dan 2006, ketika masih memperkuat Renault tersebut. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya