Dana Belum Cair, Rio Minta Deadline Pembayaran DP F1 Diundur

Pembalap Indonesia, Rio Haryanto, saat masih di GP2.
Sumber :
  • Rio Haryanto
VIVA.co.id
- Dana Rp 100 miliar yang diberikan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), kepada pembalap Rio Haryanto agar dapat berpartisipasi di ajang balapan bergengsi Formula 1 (F1), belum sepenuhnya menyelesaikan masalah. Hal tersebut berkaitan dengan proses pencairan dana.


PT Kiky Sport yang menjadi manajemen dari Rio, saat ini sedang mencari dana untuk membayarkan setidaknya uang muka terlebih dahulu ke Tim Manor. Besaran dana yang dibutuhkan sebagai uang muka (DP) adalah €3 juta.


Padahal, tenggat waktu untuk pembayaran uang muka adalah pekan ini. Managing Director PT Kiky Sport, Indah Pennywati, mengatakan saat ini manajer Rio, Piers Hunnisett, sedang pergi ke London untuk berkomunikasi dengan tim Manor.
Kontrak Diputus, Musim Rio Haryanto Berakhir Lebih Cepat


Rio Haryanto Kecewa Nasibnya Digantung Manor
"Piers akan langsung ke Inggris untuk membicarakan itu, dan meminta tenggat waktu. Sebab uang ditangan tidak ada, dan uang dari Kemenpora masih butuh proses pencairan. Mudah-mudahan bisa ada solusi terbaik untuk Rio," kata Indah saat dihubungi wartawan, Senin 25 Januari 2016.

Performa Rio Haryanto di Paruh Musim F1 Dapat Nilai C

Rio Haryanto, memang membutuhkan dana yang tidak sedikit untuk menjadi pembalap di Tim Manor untuk bisa tampil di arena F1. Setidaknya pembalap asal Solo ini membutuhkan €15 juta atau Rp 229 miliar.


Selain Kemenpora, PT Pertamina juga telah menyatakan kesiapannya dalam membantu pendanaan yang dibutuhkan Rio sebesar €5,2 juta. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya