Pemerintah Belum Dapat Dana Tambahan untuk Rio Haryanto

Pembalap Tim Manor Racing, Rio Haryanto.
Sumber :
  • REUTERS/Brandon Malone

VIVA.co.id - Permasalahan finansial yang dialami pembalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, belum juga menemui solusi hingga sekarang. Upaya pemerintah untuk memberikan kucuran dana pun belum menemui hasil.

Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Kemenpora, Gatot S Dewa Broto, menyatakan sampai sekarang dana yang terkumpul untuk Rio masih sekitar €8 juta atau setara Rp118 miliar. Otomatis, Rio masih kekurangan €7 juta (Rp104 miliar).

"Sampai saat ini kami belum mendapatkan perkembangan berarti terkait dana untuk Rio. Kami masih terus berkoordinasi dengan beberapa pihak, termasuk Kementerian Pariwisata yang katanya mau kucurkan dana," ujar Gatot di kantornya, Kamis 14 April 2016.

Sebelumnya, pihak Pertamina berniat membayarkan cicilan uang deposit Rio usai Grand Prix Shanghai, Minggu 17 April 2016 nanti. Pertamina kabarnya baru akan membayarkan sekitar 30 persen dari uang sponsor yang mereka kucurkan untuk Rio.

"Dan jangan salah, sebenarnya deadline pembayaran untuk Rio itu ada di akhir Mei 2016," ujar Gatot.

Perkembangan yang dialami pembalap 23 tahun tersebut di Formula 1 terbilang cukup memuaskan. Di seri perdana, Rio sempat gagal finis lantaran kerusakan mesin.

Kemudian, pada GP Bahrain, Rio sukses menyelesaikan balapan walau harus puas di posisi 17.

Soal Jadi Pembalap Cadangan Manor, Kemenpora: Terserah Rio
Pembalap F1 Indonesia, Rio Haryanto.

Rio Haryanto Bersedia Jadi Pembalap Cadangan Manor

Bersama Rio Haryanto, Manor memiliki 3 pembalap cadangan.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016