Ducati Berpotensi Kehilangan Dovizioso

Pembalap MotoGP Ducati, Andrea Dovizioso
Sumber :

VIVA – Situasi pelik dialami oleh Ducati. Mereka terancam ditinggalkan oleh salah satu pembalap andalannya, Andrea Dovizioso, di musim 2019.

Unboxing Motor Balap Ducati di Mandalika yang Punya Spek Gahar

Kontrak Dovizioso bersama Ducati memang akan habis pada musim 2018. Negosiasi perpanjangan kontrak pun sedang berjalan.

Namun, ada satu permintaan Dovizioso yang sulit dipenuhi oleh Ducati. Yakni, gaji selangit yang diminta pembalap 31 tahun tersebut.

Bagnaia Klaim Pole Position di MotoGP Amerika, Rossi Mengenaskan

"Tentu saja, kami ingin mempertahankannya. Tapi, bujet kami terbatas. Dan, kami tak bisa menghabiskannya hanya untuk satu aspek saja," kata Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, dilansir Corriere dello Sport.

Ciabatti mengungkapkan, Dovizioso meminta gaji yang sama dengan pembalap papan atas lainnya seperti Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, atau Marc Marquez. Permintaan tersebut dirasa cukup berat.

Valentino Rossi Sambut Rekan Barunya di Petronas Yamaha SRT

"Kami akan bicara dengan Andrea di akhir Januari 2018, membahas masalah finansial dan teknis. Ini pasti akan menjadi negosiasi yang alot karena dia meminta gaji yang sama dengan pembalap papan atas," terang Ciabatti. (one)

Pembalap WithU Yamaha RNF, Andrea Dovizioso.

Motor Andrea Dovizioso Remuk saat Tes Pramusim MotoGP di Mandalika

Pembalap WithU Yamaha RNF, Andrea Dovizioso, mengalami kecelakaan saat menjalani tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, pada Sabtu 12 Februari 2022.

img_title
VIVA.co.id
12 Februari 2022