Gasak Suns, Warriors Masih Perkasa

Point guard Golden State Warriors, Stephen Curry (tengah)
Sumber :
  • Twitter/@okcthunder

VIVA – Golden State Warriors berhasil tampil impresif setelah menang meyakinkan atas Phoenix Suns. Bertanding di Oracle Arena, Selasa, 13 Februari 2018, Warriors mampu membenamkan Suns dengan skor akhir 129-83.

Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star

Di awal laga, Warriors sempat kesulitan menghadapi perlawanan dari tim tamu. Suns sempat unggul tipis 23-2. Namun, tembakan dua angka Stephen Curry berhasil menutup kuarter pertama untuk keunggulan Warriors.

Memasuki kuarter kedua, Warriors semakin menjauh dari kejaran Suns. Lemparan bebas dari Curry saat pertandingan menyisakan lima detik lagi, menutup kedudukan hingga jeda menjadi 62-45.

LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson

Selepas rehat, permainan cepat Warriors semakin tak terbendung. Kepiawaian duet Curry dan Kevin Durant membuat Suns tertinggal jauh dengan skor 99-71 saat kuarter ketiga berakhir.

Pada kuarter keempat, terlihat tidak ada perlawanan yang berarti dari Suns. Warrios pun menutup pertandingan dengan tembakan dua angka dari Omri Cassapi dan mengakhiri laga dengan kemenangan 129-83.

Patung Kobe Bryant dan Putrinya Didirikan di Lokasi Kecelakaan

Raihan kemenangan Warriors lahir berkat kecemerlangan dari Stephen Curry yang mencetak 22 poin, sembilan rebound dan tujuh assist. Sedangkan, pemain asal Israel, Omri Casspi mampu menyumbangkan 19 poin, sepuluh rebound dan enam assist.

Dengan kemenangan ini, Warriors tetap perkasa di puncak klasemen sementara Wilayah Barat dengan catatan 44 kemenangan dan 13 kekalahan. Sementara itu, hasil buruk yang dialami Suns membuat posisi mereka semakin terpuruk di urutan ke-14 dengan rekor, 18 kemenangan dan 40 kekalahan.

Berikut hasil pertandingan NBA, Selasa, 13 Februari 2018:

Detroit Pistons 103-118 New Orleans 
Philadephia 76ers 108-92 New York Knicks
Brooklyn Nets 101-114 Los Angeles Clippers
Chicago Bulls 105-101 Orlando Magic
Utah Jazz 101-99 San Antonio Spurs
Golden State Warriors 129-83 Phoenix Suns

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya