LaMarcus Aldridge Double-double, Spurs Malah Ditekuk Clippers

Pemain San Antonio Spurs, LaMarcus Aldridge (kiri).
Sumber :
  • https://twitter.com/nba

VIVA – Hasil buruk diraih San Antonio Spurs dalam lanjutan NBA, Senin 21 Januari 2019. Tampil di hadapan pendukung sendiri di AT&T Center, Spurs takluk dari LA Clippers 95-103.

Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star

Dilansir situs resmi NBA, Spurs sebenarnya tak tampil buruk. Bintang mereka, LaMarcus Aldridge sukses mencatat double-double, dengan 30 poin dan 14 rebound.

Namun, kecemerlangan Aldridge tertutup aksi dua bintang Clippers, Tobias Harris dan Patrick Beverley, menjadi penyumbang poin terbanyak tim tamu, dengan 27 poin ditambah 9 rebound dan 9 assist.

LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson

Sedangkan Beverley mampu mencatat double-double. Point guard 30 tahun ini menyumbangkan 18 poin dan 12 rebound, ditambah torehan 5 assist.

Patung Kobe Bryant dan Putrinya Didirikan di Lokasi Kecelakaan

Hasil ini menempatkan Spurs di posisi 6 Wilayah Barat dengan 27 kemenangan dan 21 kekalahan. Sedangkan Clippers duduk di peringkat 8 wilayah yang sama dengan 25 kemenangan dan 21 kekalahan.

Hasil lengkap NBA, 21 Januari 2019

Indiana Pacers 120-95 Charlotte Hornets
Minnesota Timberwolves 116-114 Phoenix Suns
San Antonio Spurs 95-103 LA Clippers

(sat)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya