JK Pastikan Persiapan Asian Games Selesai Juli 2018

Ketua Dewan Pengarah Asian Games 2018, Jusuf Kalla (JK)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ridho Permana

VIVA - Wakil Presiden Republik Indonesia yang juga Ketua Dewan Pengarah Asian Games 2018, Jusuf Kalla (JK) mengaku telah menerima laporan dari panitia (INASGOC) tentang kesiapan H-50. JK menjelaskan bahwa semua sudah siap, pun terkait venue hampir seluruhnya rampung.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Menurut JK, beberapa venue yang belum rampung baik di Jakarta maupun Palembang akan diselesaikan paling lambat 20 Juli 2018. Dia menjamin semua sudah selesai pada tanggal tersebut.

"Tadi kami menerima laporan dari INASGOC tentang perkembangan H-50. Semua siap, venue hampir semuanya selesai. Yang belum selesai ditargetkan paling lambat tanggal 20 Juli dan jami pastikan semua siap," ujar JK di kantor INASGOC, Jumat 29 Juni 2018.

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

Kendati demikian, JK menambahkan, memang dibutuhkan uji coba serta simulasi-simulasi. Itu demi benar-benar mematangkan persiapan.

"Penyelenggaraan semua siap. Memang dibutuhkan uji coba serta simulasi-simulasi. Nantinya Tempat dan penyelenggaraan akan berlangsung simulasi," ungkapnya.

Ketika Sambo Tinggalkan Jejak di Jakarta dan Palembang

Dijelaskan JK, akhir Juli 2018 mendatang akan dilakukan pengecekan ulang. Termasuk pembukaan dan penutupan. "Dari bentuk persiapan yang sudah dilakukan cabang olahraga sejauh ini, Insya Allah semua target akan kita capai dengan baik," katanya.

Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie juara BAC 2024

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Jonatan Christie sang juara badminton Indonesia tidak hanya memukau publik dengan kelincahannya di lapangan. Ia pun menginspirasi banyak orang dengan kisah dermawannya.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024