Tumbang di Panahan Beregu, Riau Ega Fokus Sabet Perunggu

Atlet panahan Indonesia, Riau Ega.
Sumber :
  • VIVA/Pratama Yudha

VIVA – Tim panahan putra Indonesia gagal melaju ke perempatfinal nomor recurve cabang olahraga panahan Asian Games 2018. Itu setelah tim yang digawangi oleh Riau Ega Agata Salsabila, Alek Edwar, dan Okka Bagus Subekti dikalahkan Jepang dengan skor 2-6.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Bertarung di Lapangan Panahan Gelora Bung Karno, Senayan, Sabtu 25 Agustus 2018, Riau Ega cs sempat memimpin di set pertama dengan keunggulan 2-0. Namun, setelahnya tim Merah Putih tak mampu mengejar poin yang dikumpulkan oleh tim Jepang yang beranggotakan Takaharu Furukawa, Hiroki Muto, dan Tomoaki Kuraya.

Perolehan poin Indonesia selalu tertinggal sejak set kedua. Hingga set terakhir, tim Merah Putih hanya mengumpulkan total poin 211. Sementara Jepang mengumpulkan 225.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Usai pertandingan, Ega mengungkapkan jika banyak aspek yang membuat Indonesia akhirnya menelan kekalahan. Namun, dia tak ingin menyalahkan rekan setimnya atas hasil negatif ini.

"Kami akui belum bisa mengejar Jepang. Angin tak ada masalah, semua itu kan tergantung dari individu masing-masing. Tapi, kita saling mengingatkan soal itu. Hari ini belum rezeki kami," ungkap Ega kepada wartawan.

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

"Ini kan mainnya tim jadi kita tak bisa menyalahkan rekan setim. Saya mohon maaf saja belum bisa kasih yang terbaik," jelasnya.

Khusus untuk Riau Ega, pemanah asal Jawa Timur ini akan memainkan partai perebutan medali perunggu di nomor recurve pada Minggu 28 Agustus 2018. Dia akan berduel dengan atlet asal Kazakhstan, Ilfat Abdullin.

"Saya akan mengusahakan yang terbaik agar bisa meraih medali perunggu," kata Ega.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya