Usai Asian Games, INASGOC Harap Seluruh Venue Dapat Dimanfaatkan

Ketua tim kampanye Jokowi-Ma'ruf, Erick Tohir.
Sumber :

VIVA – Ketua Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC), Erick Thohir menekankan kepada seluruh pengurus cabang olahraga beserta pemerintah Indonesia untuk tetap menyelenggarakan kompetisi yang bertaraf internasional selepas Asian Games 2018. 

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Erick berharap agar venue-venue peninggalan Asian Games 2018 dapat bermanfaat di masa mendatang. Dengan banyak menyelenggarakan kompetisi bertaraf internasional pasca Asian Games, Erick yakin venue-venue yang ada saat ini dapat terawat. 

Ia menambahkan, sejauh ini akan ada beberapa kejuaraan internasional yang sudah pasti akan berlangsung di Indonesia. Seperti Piala Dunia Bola Basket 2023.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

"Kami ingin pengurus cabang olahraga lain juga mulai agresif untuk menggelar kejuaraan internasional lain. Karena Indonesia telah memiliki arena pertandingan kelas dunia. Seperti equestrian, dayung, dan sepakbola," kata Erick, dalam jumpa pers di Main Press Center, JCC Senayan, Jakarta, Sabtu, 1 September 2018. 

Balap Sepeda di Jakarta International Velodrome

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

"Indonesia punya banyak arena pertandingan olahraga yang tidak lagi terawat, karena tidak banyak menggelar kejuaraan olahraga. Kami harus mulai belajar untuk menggelar itu," tuturnya.

Selain cabang olahraga equestrian, dayung, dan sepakbola, Erick menyebut Indonesia juga layak menggelar kejuaraan dunia di cabang olahraga seperti atletik dan balap sepeda. Karena kelayakan venue yang dimiliki Indonesia sudah berstandar internasional.

"Kalau Indonesia tidak sering menggelar kejuaraan internasional, mungkin masyarakat Indonesia lupa antre yang ketika Asian Games 2018 sudah terbiasa antre," jelas Erick Thohir. 

"Kebutuhan penyelenggaraan kejuaraan olahraga juga agar masyarakat Indonesia berkembang menjadi bangsa yang kompetitif di dunia olahraga dengan cara damai," ujar pria yang juga menjabat sebagai Presiden Inter Milan tersebut.

Venue Equestrian Asian Games 2018

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya