Peraih Medali Asian Games 2018 Gratis Makan McDonald's Setahun

Jonatan Christie
Sumber :
  • ANTARA FOTO/INASGOC/Puspa Perwitasari

VIVA – Hujan bonus untuk atlet peraih medali emas Asian Games 2018, Jakarta-Palembang, belum berhenti. Setelah dari pemerintah, berbagai pihak swasta juga ikut memberikan apresiasi terhadap prestasi atlet nasional di Asian Games 2018.

Tak Mampu Capai Target Penjualan, McDonalds Salahkan Perang Israel di Gaza

Terbaru, McDonald's dan Teh Botol Sosro Indonesia memberikan bonus kepada para peraih medali di cabang olahraga bulutangkis dan wushu. Penghargaan yang diberikan berupa logam mulia.

Para peraih medali emas diberi 100 gram emas. Sedangkan para peraih medali perak diberikan 70 gram emas, dan perunggu berhak dapat 50 gram emas.

Curhat Bos McDonald's Penjualan Anjlok Setelah Terkena Boikot

Manajer dan pelatih kedua cabang olahraga itu diberikan hadiah serupa. Masing-masing, mereka dapat 25 gram emas.

Total, logam mulia yang diberikan sebesar 1.845 gram emas. Bukan hanya itu, seluruh atlet, manajer tim, dan pelatih juga diberikan voucher makan di McDonald's selama setahun.

Doyoung NCT Tuai Pro Kontra Jadi Model Kampanye Mcdonald's, Followers Langsung Turun

Atlet-atlet penerima penghargaan dari sektor bulutangkis yakni Jonatan Christie, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Gideon, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Anthony Sinisuka Ginting, Tontowi Ahmad, Liliyana Natsir, Greysia Polii, Apriyani Rahayu dan seluruh tim beregu putra dan putri.

Sedangkan untuk cabang olahraga wushu, penghargaan diberikan kepada Lindswell Kwok, Edgar Xavier Marvelo, Yusuf Widiyanto, Ahmad Hulaefi dan Puja Riyaya.

"Ini menjadi bentuk terima kasih kami kepada atlet kedua cabang olahraga itu. Semoga, prestasi mereka bisa menginspirasi anak muda Indonesia," kata Presiden Direktur McDonald's dan Teh Botol Sosro, Sukowati Sosrodjojo, Rabu 5 September 2018. (one)

Asian Games 2018 baru saja usai. Lalu momen mana saja yang bersejarah yang tercipta? Ini dia video 7 golden moment Asian Games 2018, cek di bawah ini:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya