PB PRSI Kian Fokus Pertajam Kualitas Atlet Jelang SEA Games 2019

Ketua Umum PB PRSI, Anindya Novyan Bakrie bersama tim renang Indonesia.
Sumber :
  • Donny Ardhiyasa Permana

VIVA – Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) fokus membidik raihan prestasi di ajang SEA Games 2019 yang akan digelar di Manila, Filipina. Salah satu upaya yang dipersiapkan adalah mengirim atlet ke luar negeri.

Millennium Aquatic Jakarta Juara 8 Kali Kejurnas IOAC 2023

Ketua Umum PB PRSI, Anindya Novyan Bakrie, mengatakan saat ini sudah ada beberapa atlet yang berada di luar negeri untuk menggelar training camp maupun mengikuti kejuaraan.

"Sudah ada beberapa yang ke luar negeri. Ini kita lakukan agar lebih kompetitif, fokusnya adalah SEA Games," ungkap Anindya Bakrie usai menerima penghargaan Golden Award SIWO PWI di Surabaya, Jumat malam, 8 Februari 2019.

Indonesia Lolos Final Renang Estafet Campuran Asian Games 2023

Selain mengirim atlet ke luar negeri, PB PRSI juga menempa atlet di dalam negeri, baik fisik maupun teknik. "Teknik dan fisik atlet terus kita tingkatkan menghadapi SEA Games ini, " jelas Anin, begitu dia biasa disapa.

Sejak Anin memegang jabatan Ketua Umum PB PRSI pada 2016 lalu, prestasi cabang olahraga akuatik di kancah SEA Games melesat. Pada gelaran SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, cabang renang menyumbang 4 emas, 10 perak dan 9 perunggu.

Jatim Borong 2 Emas Renang Perairan Terbuka BK PON 2024

Torehan ini melampaui hasil SEA Games 2015. Saat itu renang yang mengoleksi 1 emas 8 perak dan 7 perunggu. (ase)

Ketua Umum Federasi Akuatik Indonesia, Anindya Bakrie

Akuatik Indonesia Resmi Ganti Nama Jadi Federasi Akuatik Indonesia

Akuatik Indonesia resmi berganti nama menjadi Federasi Akuatik Indonesia. Perubahan ini disahkan dalam Musyawarah Khusus atau Munasus 2024.

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2024