Terungkap, Rekor Tak Mentereng Indra Sjafri di Hadapan Vietnam

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri (tengah).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

VIVA – Pelatih tim nasional Indonesia U-23, Indra Sjafri bakal memimpin skuat Garuda Muda melakoni laga krusial, final SEA Games XXX Filipina, Selasa malam 10 Desember 2019. Duel sarat gengsi dan pertaruhan sebagai penguasa Asia Tenggara bakal mewarnai arena Rizal Memorial Stadium, Manila.

Menegangkan, Timnas Indonesia U-23 Ditahan 10 Pemain Korea Selatan

Adalah skuat Vietnam yang coba mengusik balada nostalgia timnas Indonesia akan manisnya torehan emas 28 silam di SEA Games 1991. Armada The Golden Star juga punya ambisi besar meraih emas pesta olahraga Asia Tenggara untuk pertama kalinya.

Bagi coach Indra Sjafri, melawan skuat Vietnam bukanlah sesuatu hal baru dalam catatan kariernya menukangi tim nasional Indonesia. Dalam sejumlah ajang di beberapa kategori tim kelompok usia, pelatih asal Sumatera Barat ini sudah punya pengalaman menghadapinya.

Rafael Struick Mengerikan, Timnas Indonesia U-23 Pecundangi Korsel di Babak I

Meski demikian, torehan tim besutan Indra Sjafri kala ditantang Negeri Daratan Indo Cina itu tak selalu mulus dan mudah. Terhitung dalam 6 kali laga tim yang dibesut Indra Sjafri, laga pun berakhir dengan 3 kemenangan dan 3 kekalahan.

Catatan ini tentunya jadi perhatian penting seluruh elemen timnas U-23, bahwa skuat Vietnam memang kerap kali menyimpan potensi untuk bisa menyulitkan armada Garuda Muda.

UEA dan Indonesia Kolaborasi Kembangkan Pencak Silat dan Bulutangkis

Tapi juga pastinya coach Indra Sjafri sudah cukup pengalaman guna memahami betul karakter lawan yang dihadapinya itu, sehingga bakal berbuah racikan strategi jitu menuju kemenangan malam nanti.

Berikut catatan laga timnas Indonesia yang pernah dibesut Indra Sjafri melawan timnas Vietnam:

Piala AFF U-19 2013
Vietnam 2-1
Indonesia
Indonesia 0-0 Vietnam (adu penalti 7-6)

Piala AFF U-18 2017
Indonesia 0-3 Vietnam

Piala AFF U-19 2018
Indonesia 1–0
Vietnam

Piala AFF U-22 2019
Indonesia 1-0
Vietnam

SEA Games 2019
Indonesia 1-2 Vietnam

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya