Siap-siap, Laga Sengit Proliga 2020 Bergulir Pekan Depan

- Dok. Proliga
VIVA – Antusiasme penggemar olahraga bola voli nasional sudah tidak sabar menantikan pertarungan kompetisi kasta teratas kembali bergema. Ya, penampilan memukau timnas putra Indonesia yang merebut medali emas pada SEA Games 2019 lalu seolah jadi magnet bagi publik Tanah Air makin mencintai bola voli.
Dan bintang-bintang bola voli Merah Putih plus deretan pemain asing terbaik pun akan segera berlaga dalam gelaran kompetisi Proliga 2020.
Akan bertarung 6 tim putra yang diantaranya adalah juara bertahan Surabaya Bhayangkara Samator, Jakarta Pertamina Energi, Jakarta BNI 46, Palembang Bank SumselBabel, Jakarta Garuda dan tim pendatang baru Lamongan Sadang MHS.
Sedangkan di sektor putri, 5 tim yang akan sengit bersaing adalah juara bertahan Jakarta PGN Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Energi, Jakarta BNI 46, Bandung bjb Tandamata, Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim.
Proliga tahun ini terdapat tim peserta baru yakni putra Lamongan Sadang MHS. Sedangkan di bagian putri, ada Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim.
Tim dari Kotak Pudak ini sebenarnya adalah tim lama yang kembali turut serta. Pada musim kompetisi 2019 lalu, Petrokimia absen. "Di samping untuk persiapan PON Papua, kami juga melihat para pemain muda untuk pembinaan," jelas manajer tim Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim, Irmantara Subagio.