Mike Tyson Menangis Ketakutan Sebelum Tanding, Siapa Lawannya?

Mike Tyson saat mengalahkan Andrew Golota pada 2000 silam.
Sumber :
  • boxing.com

VIVA – Mike Tyson merupakan salah satu legenda tinju dunia. Ketangguhan, dan kekuatan pukulannya telah banyak membuat lawan-lawannya tak berdaya. 

Mike Tyson Naik Ring Tinju Lagi, Ini Lawannya

Selama karier tinjunya, Tyson mampu mengawinkan gelar Juara dunia kelas berat WBC, WBA, dan IBF termuda sepanjang sejarah. 

Pria kelahiran New York, 30 Juni 1966, itu diakui juga sebagai salah satu petinju paling buas dan punya pukulan terkuat di dunia.

Siap-siap! Mike Tyson Kembali Naik Ring, Siapa Lawannya?

Namun siapa sangka, sebelum meraih kesuksesan itu, Tyson merupakan petinju yang penakut. Fakta itu terungkap dalam video lawas berisi rekaman tentang kiprah Tyson saat masih muda.

Baca Juga: Sering Umbar Video Menggoda, Petarung Seksi UFC Disemprot Netizen

Jarang Terdengar, Berikut Arti Nama Islam Mike Tyson

Dalam video tersebut, Tyson menangis ketakutan sebelum bertanding. Melansir TalkSport, dalam video tersebut, Tyson berusia 15 tahun akan menjalani pertarungan final Olimpiade Junior Nasional melawan Kelton Brown. 

Tyson berstatus sebagai juara bertahan setelah menang pada saat berumur 14 tahun pada 1981. Dalam video yang diunggah akun Mycomeup, Tyson meninggalkan ring tinju sambil menangis.

Pelatih Tyson, Teddy Atlas mengejarnya dan mencoba menenangkan Tyson. "Ayolah. Santai saja, Michael, santai. Santai saja, semua itu adalah pertandingan tinju lain, kamu sudah melakukannya 20 kali," kata Atlas.

"Kamu telah melakukannya di gym dengan lawan yang lebih baik daripada kamu akan bertarung di sini. Itu selalu sulit, tapi maksud saya, kamu tahu, kamu selalu memiliki kepercayaan diri. Kamu selalu lebih baik daripada semua orang yang kamu hadapi," ucap Atlas meyakinkan.

Usaha Atlas membuahkan hasil, Stelah meyakinkan Tyson, petinjunya itu mau bertarung. Entah apa yang ada di benak Tyson saat itu. 

Dia langsung tancap gas sejak ronde pertama. Bak kesetanan, Tyson melancarkan pukulan kerasnya sehingga membuat Brown KO di ronde pertama. Sejak kemenangan itu, kedigdayaan Tyson di ring tinju sulit dibendung. Si Leher Beton, pensiun pada 2005 dengan rekor 50 kali menang dan enam kali kalah.

Baca Juga:

Bagaimana Kalau Seluruh Badan Mike Tyson Ditato

Kurung Pelatih di Kandang Harimau dan 5 Hal Menarik Mike Tyson

Pukulan Dahsyat Mike Tyson Tak Pernah Pudar, Deontay Wilder Pasti KO

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya