-
VIVA – Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) telah memiliki Ketua Umum baru periode 2021-2025. Sosok yang menggantikan mendiang Bob Hasan adalah Luhut Binsar Pandjaitan.
Pria 73 tahun itu terpilih secara aklamasi dalam kongres yang digelar secara virtual pada Senin 25 Januari 2021. Luhut dapat dukungan penuh dari 34 Pengurus Provinsi PASI.
Dengan ditunjuknya pria yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman itu, diharapkan prestasi PASI semakin berkibar di kancah nasional maupun internasional. Terlebih, tahun ini ada banyak agenda olahraga, seperti Olimpiade, SEA Games, dan PON Papua.
Dalam unggahan di Instagram pribadinya, Luhut pun sadar bakal memiliki tugas berat dengan menjadi Ketum PASI meneruskan pekerjaan Bob Hasan. Sebab, cabang olahraga atletik selalu mampu memberikan prestasi saat berada di bawah binaannya.