-
VIVA – Satu per satu unggulan berhasil melangkah ke perempatfinal Australia Open 2021. Setelah petenis nomor satu dunia, Novak Djokovic, giliran unggulan kedua Rafael Nadal yang melaju.
Nadal sukses menaklukkan petenis asal Italia, Fabio Fognini dalam babak keempat di Rod Laver Arena, Melbourne, Senin 15 Februari 2021. Petenis 34 tahun ini meraih kemenangan straight game, 6-3, 6-4, 6-2.
Ini kali ke-43 Nadal melaju ke perempatfinal Australia Open. "Ini angka yang bagus," kata Nadal dilansir WA Today.