Novak Djokovic Vs Matteo Berrettini di Final Wimbledon 2021

Petenis asal Serbia, Novak Djokovic
Sumber :
  • wimbledon.com

VIVA – Final Wimbledon 2021 akan menyajikan pertarungan antara Novak Djokovic vs Matteo Berrettini. Pertandingan ini akan digelar pada Minggu malam WIB 11 Juli 2021.

Juara Wimbledon 2 Kali Petra Kvitova Umumkan Kehamilan Anak Pertama

Djokovic tentu saja diungulkan untuk menang pada final Wimbledon 2021 kali ini. Sebab, dia adalah petenis peringkat satu dunia.

Namun, bukan berarti Berrettini mudah dikalahkan begitu saja. Petenis peringkat sembilan asal Italia ini punya kemampuan yang mesti diwaspadai.

Prediksi Piala Liga Inggris: Chelsea vs Wimbledon

Berrettini menjalani petualangan di Wimbledon 2021 dengan mulus. Enam kemenangan dia raih dengan rincian tiga straight set, dan sisanya menang 3-1.

Pada babak semifinal, petenis asal Polandia, Hubert Hurkacz dia paksa untuk menyerah 3-1. Tiket ke partai puncak untuk menantang Djokovic akhirnya bisa didapat.

Novak Djokovic Kalahkan Carlos Alcaras dan Raih Gelar Cincinnati Open 2023

Photo :
  • wimbledon.com

Ini juga jadi catatan sejarah baru bagi dunia tenis Italia. Dalam 144 tahun, akhirnya ada wakil mereka yang bisa menembus final kejuaraan yang diselenggarakan di Inggris ini.

Masih berusia 25 tahun, namun Berrettini mampu membuktikan diri bersaing di level tertinggi tenis dunia. Sebuah capaian yang membuatnya benar-benar terkejut sendiri.

"Saya tidak bisa berkata-kata. Saya perlu waktu berjam-jam untuk memahami apa yang terjadi. Saya tidak pernah memimpikan ini karena terlalu berlebihan," tutur Berrettini, dikutip dari laman resmi Wimbledon.

Menghadapi kekuatan baru dalam tenis dunia, Djokovic memberi sinyal peringatan. Dia memastikan takkan kehilangan semangat untuk menjadi yang terbaik di Wimbledon.

"Saya memberi ultimatum kepada kompetitor. Ini adalah turnamen dan lapangan paling spesial di dunia bagi saya," ujar petenis asal Serbia itu.

Pada babak semifinal, Djokovic menang tiga set langsung atas petenis peringkat 12 dunia, Denis Shapolapov. Wakil Kanada itu memang memberi perlawanan sengit, tapi tak cukup untuk menghentikan langkah Djokovic.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya