Pesona Ariarne Titmus, Perenang Cantik Penghancur Ratu Olimpiade

Perenang Australia, Ariarne Titmus
Sumber :
  • olympics

VIVA – Ariarne Titmus mempersembahkan medali emas untuk Australia dari cabang renang gaya bebas 400m Olimpiade 2020 Tokyo. 

Media Asing Gak Yakin Timnas Indonesia Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024: Mereka Tak Diunggulkan

Dalam partai final yang berlangsung di Tokyo Aquatics Centre, Senin 26 Juli 2021, Titmus mengalahkan ratu renang Amerika Serikat, Katie Ledecky.

Titmus finis tercepat dengan catatan waktu 3:56.69 detik. Dia unggul 0.67 atas Ledecky. Sedangkan medali perunggu diraih perenang China Li Bingjie, yang memiliki catatan waktu lebih lama 4.39 detik.

Pebulutangkis Jepang Kento Momota Putuskan Pensiun

Titmus sejatinya sempat tertinggal 0,66 detik pada separuh jarak lomba tetapi. Dia kemudian berhasil menutup celah menjadi 0,16 detik pada balikan 300m. 

Anindya Bakrie Rapat dengan NOC Prancis dalam Rangka Persiapan Olimpiade 2024

Puncaknya, Titmus menyalip untuk memimpin pada meter ke-350 dan tidak pernah lagi tersusul sampai finish.

Raihan ini sangat spesial bagi Titmus, pasalnya dia langsung meraih medali emas pada penampilan pertamanya di Olimpiade.

Selain itu, melansir USA Today, catatan waktu Titmus adalah yang tercepat kedua dalam sejarah. Rekor dunia masih dipegang Ledecky 3:57.36, yang ia torehkan pada Olimpiade Rio 2016.

Meski belum mampu memecahkan rekor dunia milik Ledecky, Titmus telah berhasil menodai kedigdayaan perenang 24 tahun tersebut.

Ledecky kalah di final Olimpiade individu untuk pertama kalinya setelah memenangkan nomor 800 gaya bebas di Olimpiade London 2012, kemudian merebut tiga medali emas lagi di nomor 200, 400 dan 800 gaya bebas di Rio.

Titmus yang memiliki paras cantik merupakan gadis kelahiran Tasmania 7 September 2000. Pada tahun 2015, Titmus dan keluarganya pindah ke Queensland untuk mendapatkan kesempatan berlatih yang lebih baik.

Dua tahun kemudian, Titmus berkompetisi di nomor 200 meter gaya bebas pada Kejuaraan Akuatik Dunia 2017.

Setahun kemudian, Titmus tampil di Commonwealth Games 2018, dan meraih emas di nomor gaya bebas 4 x 200 meter. 

Pada 14 Desember 2018, ia mencetak rekor dunia baru dalam kompetisi gaya bebas 400 meter jarak pendek putri Kejuaraan Renang Dunia FINA 2018 dengan waktu 3:53,92, memecahkan rekor yang dibuat oleh Wang Jianjiahe dua bulan sebelumnya dengan 0,05 detik. 

Titmus terpilih sebagai salah satu dari 27 perenang yang mewakili Australia di Kejuaraan Dunia Akuatik 2019 di Gwangju, Korea Selatan. 

Setelah finis kedua di nomor gaya bebas 400 meter putri, dia memenangkan medali emas dan memecahkan rekor Oseania di final dengan waktu 3:58,76, satu detik di depan Ledecky.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya