Semua Atlet Sudah Bertanding, Berikut Catatan Lengkap Medali Indonesia

Greysia/Apriyani raih medali emas Olimpiade Tokyo 2020
Sumber :
  • NOC Indonesia

VIVA –  Usai sudah perjuangan atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. Per hari ini, Selasa 3 Agustus 2021 sudah tak ada lagi atlet Tanah Air yang bertanding.

Thomas Cup dan Uber Cup Kobarkan Semangat Atlet Jelang Olimpiade 2024

Total 28 atlet dikirimkan Indonesia ke Tokyo. Sebanyak lima medali mampu diraih oleh atlet Merah Putih.

Dua cabang olahraga sukses merebut medali untuk Indonesia. Ada dua medali dari bulutangkis dan tiga medali dari angkat besi.

Sejarah Tercipta Thomas Cup dan Uber Cup, Sempat Tertunda Gegara Perang Dunia II

Rincian medali yang diraih Indonesia adalah satu medali emas, satu perak dan tiga perunggu. Emas diraih Greysia Polii/Apriyani Rahayu dari cabang bulutangkis.

Eko Yuli Irawan raih perak di Olimpiade Tokyo 2020

Photo :
  • Tangkapan layar
Kejuaraan Golf Internasional, Pj Gubernur Sumut Optimis Jadi Ajang Pembinaan Atlet

Sementara itu, perak diraih lifter Eko Yuli Irawan. Medali perunggu disumbangkan Anthony Ginting dari bulutangkis, serta masing-masing Windy Cantika Aisah dan Rahmat Erwin Abdullah dari angkat besi.

Sementara ini, Indonesia ada di peringkat ke-35 perolehan medali. Catatan ini masih bisa berubah karena Olimpiade masih akan berlangsung pada 8 Agustus 2021.

Terima kasih para pahlawan bangsa! Kami bangga!

Berikut rincian lengkap medali Indonesia

Emas
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu (bulutangkis - ganda putri)

Perak
- Eko Yuli Irawan (angkat besi - 73 kg putra)

Perunggu
- Windy Cantika Aisah (angkat besi - 49 kg putri)
- Rahmat Erwin Abdullah (angkat besi - 73 kg putra)
- Anthony Sinisuka Ginting (bulutangkis - tunggal putra)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya