Tour de Singkarak 2010

Pembalap Nasional Berjaya di Etape 5

Tour De Singkarak
Sumber :
  • ANTARA/Andika Wahyu

VIVAnews - Memasuki etape 5 Tour de Singkarak 2010, pembalap tuan rumah mulai mendominasi dan mencatatkan diri sebagai yang tercepat.

Pembalap Herwin Jaya yang membela Polygon Sweet Nice menjadi orang pertama yang menyentuh garis finis di Istana Pagaruyuang, Kabupaten Tanah Datar, Sumbar, Sabtu 5 Juni 2010.

Memulai start dari Kota Sawahlunto, Herwin finis terdepan dengan mencatatkan waktu 2 jam 16 menit 37 detik. Herwin unggul sepersekian detik dibanding pembalap Thailand, Prajak Mahawong (Giant Asia Racing) yang berada di posisi kedua.

Sedangkan posisi ketiga ditempati Sherwin Carrera yang membela 7 Eleven Team (Filipina) dengan catatan waktu yang bersamaan. Munculnya Herwin sebagai yang tercepat di etape ini mematahkan dominasi pembalap sepeda Iran yang sejak etape pertama hingga empat bergantian menjadi yang tercepat.

Meskipun pembalap sepeda Iran, Ghader Mizbani (Tabriz Petrochemical Team) tidak masuk dalam tiga besar di etape ini, posisinya di puncak klasemen belum tergoyahkan. Ghader masih memimpin jalannya lomba dan mempertahankan Yellow Jersey dengan selisih waktu 1 menit 48 detik dari pembalap kedua.

Klasemen pembalap secara umum masih didominasi Iran dengan menempatkan tiga pembalapnya di urutan atas, Ghader Mizbani, Hossein Askari dan Amir Zargari. Di etape ini, Sung Baek Park yang membela KSPO Korea, menjadi raja sprinter dan berhak mengenakan Green Jersey pada etape akhir.

Sedangkan gelar raja tanjakan di Tour de Singkarak 2010 sudah aman di genggaman Usman Ali yang membela United Bike Kencana, Malang. Usman Ali masih berpeluang menjadi pembalap nasional terbaik di ajang ini jika mampu menjadi yang tercepat di etape terakhir dan mematahkan catatan waktu seniornya, Tonton Susanto (Azad University Iran).

Hingga etape 5, Tonton Susanto masih berhak mengenakan red and white jersey dengan catatan waktu sedikit lebih unggul dibanding Usman Ali. Tonton unggul 2 detik dari keseluruhan etape yang telah diselesaikan.

Laporan: Eri Naldi/Padang

Ibas Harap Prabowo-Gibran Penuhi Janji Politik saat Kampanye
 Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro dan pemain Arema FC Syaeful Anwar.

Lawan PSM Makassar Jadi Laga Hidup Mati Bagi Arema FC

Arema FC akan menghadapi laga hidup dan mati dalam lanjutan Liga 1 saat melawan PSM Makassar. Duel pekan ke-33 ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024