Sportel Asia Digelar Februari Mendatang, Bali Jadi Tuan Rumah

Sportel bakal digelar di Bali
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Sport – Pameran olahraga dan teknologi Sportel Asia digelar. Bali ditunjuk menjadi tuan rumah tahun ini.

Acara ini akan diselenggarakan di Grand Hyatt Nusa Dua, Bali selama dua hari (23 hingga 24 Februari 2023). Ini menjadi pertama kalinya digelar di Asia sejak pandemi COVID-19 menghantam dunia.

Sportel kali ini merupakan lanjutan dari acara yang berlangsung di Miami, Amerika Serikat pada Maret 2022. Acara itu untuk pasar Amerika Utara dan Amerika Latin, sementara acara di Monako digelar untuk pasar Eropa.

PT Indonusa Telemedia yang telah ditunjuk menjadi mitra International Sportel Monaco. Direktur Utama PT Indonusa Telemedia, Peter F. Gontha, mengaku bersyukur dengan kepercayaan menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Sportel.

"Kami bersyukur bahwa pihak Sportel yang berkedudukan di Monaco memilih Bali, Indonesia sebagai tuan rumah Sportel Asia. Kami berharap pergelaran event Bali ini dapat mendatangkan banyak pengusaha penyiaran dan penyelenggara olahraga dari Indonesia maupun luar negeri. Sportel Bali juga menjadi kesempatan untuk mempromosikan Indonesia sebagai pasar konten olahraga yang potensial," ujar Peter, Sabtu 28 Januari 2023.

Konferensi pers jelang Sportel Bali

Photo :
  • Istimewa

"Indonesia sebagai negara yang berpenduduk nomor 4 terbesar di dunia dan telah diuji kemampuannya dalam melaksanakan acara-acara besar berkelas dunia, sudah sepantasnya mendapatkan perhatian dari para penyelenggara event berkelas dunia, seperti G20, APEC, IMF, Moto GP, Formula E, Asian Games, hingga SEA Games," tambahnya.

Selain menjadi pameran dan tempat pertemuan olahraga bertaraf internasional, Sportel menawarkan kesempatan kepada pengunjung untuk terhubung kembali dan menjalankan bisnisnya dengan para pemimpin bisnis olahraga utama dari pasar Asia-Pacific (APAC).

Ajang World Water Forum di Bali, BNPT Ikut Dilibatkan untuk Cegah Terorisme

Momen ini ditunggu-tunggu. Hal itu diakui CRO Magnifi, Meghna Krishna. 
Sportel ini dianggap sebagai tempat terbaik untuk memahami tentang teknologi di masa depan.

“Saya selalu menikmati momen saat menghadiri acara SPORTEL karena hanya disini satu-satunya tempat dimana perusahaan teknologi, penyiaran, dan federasi olahraga dapat berkumpul bersama. Hal ini bukan hanya sebagai tempat untuk mencari pelanggan tetapi juga tempat terbaik untuk memahami tentang teknologi di masa depan,” ucap Meghna Krishna.

Akibat Banjir, Penerbangan Perdana Maskapai Emirates Airbus 380 dengan 592 Penumpang dari Dubai ke Bali Dibatalkan

Sportel telah mempersiapkan rangkaian program spesial yang dirancang untuk meningkatkan visibilitas dari banyaknya pilihan pameran dan sponsor yang akan tersedia. Tata lokasi dari booth yang tersedia juga telah diatur dan disesuaikan dalam satu ballroom yang luas untuk memaksimalkan lalu lintas serta jaringan dam peluang bisnis yang akan terjadi.

Nah, Empat minggu sebelum kick-off acara, banyak decision makers, pemegang hak siar hingga pemain baru dalam industri olahraga dan kreatif dari Asia dan Oceania yang akan turut serta dalam rangkaian SPORTEL Rendez-vous Bali ini, yang meliputi, Asia-Pacific Broadcasting Union, CAA eleven, CJ ENM, Cubmu, Culver Max Entertainment, EMTEK, Enveu, Football Marketing Asia, Fox Sports, Ideal Systems, IEG, IMG, Infront Pan-Asia, MNC, Paramount, Sport Five Asia, Stan, Vietcontent, Vidio, TransTV, dan masih banyak lagi yang akan mengkonfirmasi keikutsertaannya di bulan Februari
mendatang.

Terpopuler: Negara Tanpa Malam hingga Olahraga Ringan Setelah Lebaran

Selain itu, berbagai perusahaan besar asal Eropa dan Amerika juga turut hadir untuk mengembangkan peluang bisnis baru, jaringan dan membuat kesepakatan dalam acara ini. Perusahaan tersebut meliputi Bundesliga, Dorna Sports, FIFA, Formula E, Komite Olimpiade Internasional, LaLiga, Seri A, NBA, Spanish Basketball League, Mediapro, PGA Tour, dan masih banyak lagi.

Nyeri sendi

Nyeri-Pegal Usai Olahraga? Yuk Kenalan dengan DOMS

Setelah melalui sesi latihan olahraga yang intens, banyak dari kita mungkin mengalami sensasi tidak nyaman yang dikenal sebagai Delayed Onset Muscle Soreness atau DOMS. H

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024