Riau Bidik 2 Sukses di PON 2012

Gubernur Riau, Rusli Zainal, diperiksa KPK
Sumber :
  • Antara

VIVAnews - Riau tak ingin sekedar sukses menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun depan. Mereka sekaligus ingin menjadi juara umum multievent olahraga terbesar nasional itu.

Untuk merealisasikannya, Gubernur Riau, Rusli Zainal menargetkan 90 medali emas bagi kontingen Riau di PON 2012. Zainal menganggap DKI Jakarta sebagai lawan terberat untuk menjadi juara umum.

"Target besarnya, Provinsi Riau bisa tampil sebagai juara umum dengan meraih 90 medali emas. Tapi, target rasionalnya kita bisa mencapai tiga besar," ujar Rusli kepada wartawan seusai menghadiri acara penandatanganan nota kesepahaman antara PT Pos Indonesia dengan KONI Pusat dan Panitia PON XVIII Riau di Jakarta, Rabu 16 Juni 2011.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PB PON XVIII ini optimistis dengan para atlet Riau. Sebanyak 6.000 atlet disiapkan untuk diseleksi melalui Pelatda Riau.

Terkait soal persiapan sebagai tuan rumah, Rusli mengaku sudah hampir selesai. Ia menambahkan beberapa fasilitas penunjang juga sudah siap digunakan.

"Progres sekarang sudah di atas 90 persen, tinggal beberapa yang belum selesai," ujar Rusli. "Persiapan dan fasilitas-fasilitas, venues dan perangkat lain juga sudah selesai," lanjutnya.

Mengenai sarana penunjang seperti transportasi, Rusli menjamin kelancarannya. "Infrastruktur jalan darat dan lapangan terbang (di Indragiri) sudah reguler, sudah siap dipakai," jelas Rusli. (adi)

Sengketa Pilpres Dinilai Jadi Pembelajaran, Saatnya Prabowo-Gibran Ayomi Semua Masyarakat
Airlangga Hartarto Didukung Satkar Ulama jadi Ketum Golkar 2024-2029

Airlangga Dapat Dukungan Satkar Ulama jadi Ketum Golkar Lagi, Didoakan Menang Aklamasi

Dukungan ke Airlangga Hartarto, untuk kembali memimpin Partai Golkar, terus berdatangan. Kali ini, dari organisasi didirikan Golkar, yakni Satuan Karya atau Satkar Ulama.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024