Rapat Amandemen di Kemenpora Berjalan Alot

Peluncuran Logo Sea Games XXVI
Sumber :
  • ANTARA/Andika Wahyu

VIVAnews - Rapat pembahasan usulan amandemen Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 3 Tahun 2010 berlangsung alot di kantor Kementrian Pemuda dan Olahraga, Senayan. Hasil ini tengah ditunggu Indonesia SEA Games Organizing Committee (Inasoc).

Anggota DPR Salut Kejagung Berani Usut Dugaan Korupsi di Sektor Tambang

Selaku panitia nasional SEAG 2011, Inasoc membutuhkan payung hukum guna menjalankan kewenangan dan tugasnya. Usulan kewenangan Inasoc diajukan sebagai dua pasal tambahan dalam keppres tersebut.

Pasal tambahan pertama, pemberian kewenangan pada Inasoc untuk pengadaan barang dan jasa dengan metode penunjukkan langsung. Kedua, pemberian kewenangan pada Inasoc dalam melakukan pengelolaan keuangan yang bersumber dari sponsor, sport labeling, tiket, suvenir, dan lain-lain.

Mengingat SEAG ke-26 akan berlangsung sepanjang 11-22 November mendatang, Inasoc berharap penerbitan payung hukum tersebut dipercepat. Menurut keterangan Wakil Deputi Departemen Pendukung Inasoc, Ahmed Solihin, pembahasan dalam rapat bersama Kemenpora dan Sekretariat Kabinet tersebut mengarah pada amandemen Keppres atau penerbitan Peraturan Presiden (Perpres) baru.

"Amandemen Keppres akan mencantumkan pasal tambahan kedua. Sedangkan usulan pasal tambahan pertama akan dibuatkan Perpres baru," ungkap Ahmed.

"Yang paling mendesak adalah keterbatasan waktu pengadaan barang dan jasa. Kami sepakat mengikuti aturan yang ada, bekerja secara transparan dan hati-hati karena diberi kewenangan seperti itu," jelasnya.

Sementara itu, Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Kemenpora, Djoko Pekik mengaku tidak mempermasalahkan payung hukum yang mengakomodir kewenangan Inasoc. "Bagi kami, tidak masalah apakah menggunakan (amandemen) Keppres atau Perpres (baru), asalkan dua substansi (usulan pasal tambahan) tercantum," imbuh Djoko.

Komentar Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Tembus Semifinal Piala Asia U-23

Namun hingga berita ini diturunkan, pembahasan amandemen ini masih berjalan alot.

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

Drama Penalti Diulang Justin Hubner hingga Penalti Gagal Bikin Deg-degan Suporter Timnas

Duel Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Korea Selatan U-23 di perempat final Piala Asia U 23 benar-benar membuat jantungan suporter Timnas

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024