Senam Bareng Jokowi dan Peluncuran Logo Asian Games 2018

Asian Games 2018
Sumber :
  • ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
VIVA.co.id
Ketum KOI: Angkat Besi Cabor Andalan Indonesia
- Komite Olimpiade Indonesia (KOI) menjadwalkan launching logo Asian Games 2018, Minggu 27 Desember 2015 bertempat di Parkir Selatan Kawasan Gelora Bung Karno. Dalam rangkaian acara tersebut nantinya ada senam dan lari santai yang akan dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Presiden Jokowi Santai UU Amnesty Digugat

Ketua Panitia Pelaksana Launching logo Asian Games 2018, Dody Iswandi mengatakan acara tersebut akan melibatkan puluhan ribu peserta. Kemeriahan ini akan dijadikan tanda kebangkitan olahraga Indonesia.
Raih 2 Perak, Ketum KOI: Bulutangkis Harapan Selanjutnya


"Target kami peserta
fun run
ini kurang lebih 10 ribu orang. Begitu juga senamnya, kita perkirakan diikuti 2000 sampai 3000 orang," ujar Dody kepada wartawan saat ditemui di Senayan, Jakarta, Selasa 22 Desember 2015.


"Selain para Menteri dan pejabat negara, kita juga aan undang olimpian (mantan atlet) dan seluruh Gubernur se-Indonesia, serta duta besar peserta Asian Games," imbuh dia.


Wakil Ketua Umum KOI, Muddai Madang menuturkan, acara pada hari itu akan terus berlangsung hingga malam hari. Saking getolnya KOI mempromosikan Asian Games 2018, dijadwalkan pula siaran langsung sebagian dari rangkaian acara.


"Malamnya dilanjutkan lagi jam 7, acara gebyar Road to Asian Games, terus jam 8 siaran langsung dengan beberapa stasiun televisi selama 1 jam 30 menit," papar Muddai.


Merambah Enam Kota


Selain melakukan promosi di Ibu Kota negara, KOI juga menjadwalkan melakukan road show di 6 kota besar di Indonesia. Palembang, Surabaya, Makassar, Bandung, Bukittinggi, Medan, dan Balikpapan akan mendapat jatah menggelar acara launching.


Nama Balikpapan baru muncul beberapa hari belakangan ini. Mereka mendapatkan jatah usai Bali yang masuk rencana awal dibatalkan.


Keputusan mengganti Bali dengan Balikpapan karena sebelumnya Pulau Dewata sudah mendapat jatah dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). Di sana KONI menggelar acara rumah atlet yang sekaligus dijadikan ajang promosi Asian Games.


"Karena KONI sudah melaksanakan acara rumah atelt di Bali, biar tidak double, makanya kita pindahkan ke Balikpapan," ungkap Dody.


Road show nantinya akan berjalan pada 29 hingga 31 Desember 2015 mendatang. Warga ke-6 kota tersebut di atas akan mendapat kesempatan untuk bertemu dengan atlet dan tokoh olahraga di Indonesia yang sengaja didatangkan untuk memeriahkan acara.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya