Hadapi Petinju Jepang, Daud Yordan Latihan Berat

Petinju Daud Yordan
Sumber :
  • Satria Permana/ VIVA.co.id

VIVA.co.id - Petinju andalan Indonesia di kelas ringan, Daud 'Chino' Yordan, akan berhadapan dengan petinju tangguh asal Jepang, Yoshitaka Kato. Jelang laga ini pihak Mahkota Promotion selaku pihak promotor, menghelat jumpa pers di sebuah restoran di bilangan Jakarta Selatan, Senin, 1 Februari 2016 WIB.

Pertarungan antara Daud dan Yoshitaka akan memperebutkan gelar juara unifikasi Afrika kelas ringan. Gelar tersebut saat ini dipegang oleh Daud, setelah berhasil mengalahkan petinju Ghana, Maxwell Awuku pada 2015 lalu.

Untuk menghadapi pertandingan penting ini, Daud menggandeng pelatih Craig Christian untuk mematangkan persiapannya. Petinju 27 tahun ini mengaku mendapat program latihan yang cukup berat dari sang pelatih selama sebulan setengah.

Kini, pemegang rekor juara Afrika dan Asia versi WBO ini hanya tinggal melakukan persiapan ringan, jelang pertarungan.

"Saya berlatih di Bali selama satu setengah bulan bersama Craig. Saya mendapat program-program yang cukup berat dari pelatih. Tapi saya sekarang sudah melewati program berat dan sekarang tinggal program latihan ringan saja," kata Daud kepada wartawan.

Senada dengan Daud, Raja Sapta Oktohari selaku pihak promotor, mengungkap alasan mengapa menempatkan Daud untuk berlatih di Bali. Tak lupa, Oktohari juga memaparkan rencananya mengantar Daud untuk bisa mencapai gelar juara dunia.

Tak hanya itu, Oktohari juga mengungkap harapannya sebagai promotor, untuk bisa mengembalikan dunia tinju Indonesia yang kini sedang lesu.

"Daud sudah melalui beberapa proses latihan di Kalimantan Barat dan di Bali. Di Bali, kita sudah siapkan tempat latihan dengan semua fasilitas yang lengkap. Ini dimaksudkan agar latihan Daud di sana lebih fokus," kata Raja Sapta Oktohari kepada wartawan.

"Tinju Indonesia belum mati. Para pejuang-pejuang tinju Indonesia akan memperjuangkannya. Kami yakin dunia tinju Indonesia akan terus maju, bersama dengan lahirnya pionir-pionir baru," imbuhnya.

Dalam laga nanti, akan ada duel spesial dari legenda hidup tinju Indonesia, Ellyas Pical. Elly akan kembali ke ring tinju untuk melakoni 2 ronde dengan petinju Filipina, Feras Taboras.

Duel Daud 'Chino' Yordan versus Yoshitaka Kato, akan digelar di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat 5 Februari 2015 WIB.

Hendak Perkosa PRT, Petinju Olimpiade Dipenjara

(mus)

Reaksi petinju China setelah sadar salah mengira dirinya menang.

Reaksi Sedih Petinju China, Setelah Mengira Menang

Dia sempat kebingungan melihat lawannya ikut selebrasi.

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016