Babak Final Four Proliga Putaran Kedua Segera Dimulai

Jumpa pers Final Four Proliga Putaran Kedua
Sumber :

VIVA.co.id – Delapan tim putra dan putri bakal bersaing pada babak Final Four Proliga 2017 putaran kedua di GOR C-Tra Arena, Bandung, 14 - 16 April 2017. Mereka akan membuktikan tim mana yang layak melangkah ke partai puncak di Yogyakarta 23 April nanti.

Satu Laga Pekan Ketujuh Proliga 2022 Ditunda Karena COVID-19

Putaran kedua final four diprediksikan bakal berlangsung sengit. Pasalnya, tim yang meraih gelar juara final four akan mendapat bonus sebesar Rp 30 juta masing-masing untuk putra dan putri.

Selain itu, akan ada penentuan kategori pemain terbaik yang total hadiah uang pembinaan sebesar Rp150 juta. Sedangkan pemain terbaik (MVP) serta pelatih terbaik akan ditentukan di Yogyakarta.

2 Laga Proliga Hari Ini Ditunda Akibat COVID-19

"Kalau dilihat persaingan, semua punya peluang dan semua tim akan bermain all out," ujar Wakil Direktur Proliga, Reginald Nelwan di Bandung, Rabu 12 April 2017.

"Kita belum tahu siapa yang akan masuk grand final. Saya yakin di putaran kedua ini pertandingan akan berlangsung lebih ketat," katanya melanjutkan.

Klasemen Sementara Proliga 2022 Jelang Pekan Terakhir Putaran I

Hasil putaran pertama final four menempatkan tim putri Jakarta Elektrik PLN di puncak klasemen dengan sembilan poin hasil dari tiga kemenangan.

Sedangkan di sektor putra, Jakarta Pertamina Energi menghuni posisi pertama dengan hasil sempurna yakni sembilan poin dari tiga kali bertanding.

Manajer tim putri Jakarta Elektrik PLN, Heri Hermawan meminta timnya jangan menganggap enteng tim lawan meski di putaran pertama mampu menjadi pemuncak klasemen.

"Bagi kami ini tetap berat untuk lolos ke grand final. Artinya bahwa persaingan sangat ramai. Tapi lawan yang lebih berat adalah diri kita sendiri," katanya. 

"Maka jangan over confidence, saya hanya berharap anak-anak bekerja keras," lanjut Heri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya