Kecanduan Seks Mike Tyson Mengerikan, hingga Tak Mampu Latihan

MIke Tyson dan istri, Lakiha Spicer
Sumber :
  • EssentiallySports

VIVA – Mike Tyson merupakan salah satu petinju terbaik di masanya. Saat usianya 20 tahun, Tyson sudah mencapai kejayaanya di dunia tinju. 

Mike Tyson Naik Ring Tinju Lagi, Ini Lawannya

Pada 1986 dia berhasil merengkuh gelar juara dunia termuda setelah mengalahkan Travor Berbick. Gelar tersebut juga menjadikannya sebagai pemegang rekor juara dunia berat termuda.

Hingga saat ini, belum ada petinju yang mampu melakukan sama sepertinya. Sejumlah gelar kelas berat dunia seperti WBA, IBF hingga WBC pun pernah disabetnya.

Siap-siap! Mike Tyson Kembali Naik Ring, Siapa Lawannya?

Photo :
  • Fox Sports

Sukses di usia muda, Tyson sempat gelap mata. Kariernya nyaris saja tenggelam karena prilakunya sendiri. Pesta seks, minuman keras, hingga alkohol merupakan teman sejatinya saat itu.

Jarang Terdengar, Berikut Arti Nama Islam Mike Tyson

Hingga pada akhirnya, teman sejati itu yang membawanya ke dalam penjara. Tyson, masuk penjara setelah didakwa bersalah atas kasus pemerkosaan terhadap miss Black America 1991, Desiree Washington. 

Tyson mendekam selama tiga tahun pada 1992-1995. Sayangnya, masuk penjara bukan membuat Tyson berkaca. Dia malah semakin terbenam pada kebiasaan buruknya, khususnya seks..

Sepanjang hari, Tyson menghabiskan waktu berhubungan seks dengan hampir setiap wanita yang menjenguknya. Kecanduan seks itu sempat membuat Tyson lemah. Dia tak berhasrat lagi untuk latihan dan menjadi petinju lagi.

"Saya sering hubungan seks sehingga saya terlalu lemah untuk pergi ke tempat gym dan berolah raga," kata Tyson, dikutip The Sun.

"Saya menghamburkan banyak uang. Saya sering pesta pora. Saya juga sering mabuk-mabukan dan mencari wanita untuk dikencani," sambungnya.

Dalam buku autobiografinya yang diberi judul Undisputed Truth, Tyson mengakui sempat takut dirinya bakal terjangkit AIDS karena sering berhubungan seks. 

Photo :
  • Sport Bible

Bahkan, bayang-bayang akan terkena penyakit itu selalu menghantuinya setelah berhubungan seks. "Saya juga sering mabuk-mabukan dan mencari wanita untuk dikencani," ucap Tyson.

"Namun saya takut dan menyadari masih banyak yang harus saya lakukan dan saya harus belajar untuk mencintai diri saya sendiri,” ujarnya.

Tyson pensiun pada 2005 silam. Namun, kini dia sedang bersiap untuk melakoni laga comeback. The Iron Mike bakal menghadapi sesama legenda tinju Roy Jones Jr. Pertarungan bersejarah bagi kedua petinju legendaris itu akan dihelat pada 28 November 2020.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya