Gugun Gusman Incar Sabuk Abadi One Pride, tapi Ingin Hajar Brian Dulu

Gugun Gusman usai kalahkan Nicolaus Brandon di Fight Night 53
Sumber :
  • Onepride.net/Ridsha Vimanda Nasution

VIVA – Raja One Pride Mixed Martial Arts kelas bantam, Gugun Gusman, berniat mengejar sabuk abadi usai menumbangkan Nicolaus Brandon. Tapi, sebelum itu dia ingin lebih dulu menghadapi Brian Lawitan.

One Pride MMA King Size New Champion untuk Indonesia Berbagi dengan Anak Yatim di Bulan Ramadhan

Bertarung di Fight Night 53, Gugun menampilkan performa yang luar biasa saat meladeni Brandon. Setelah melewati duel yang melelahkan, Brandon akhirnya berhasil ditaklukkan di ronde keempat.

Ini jadi kali pertama Gugun mempertahankan sabuk juaranya setelah merebutnya dari Yusuf Susilo. Dia pun bertekad menyabet sabuk abadi.

Ditemani CEO One Pride, Yudi Cahyadi Terbang ke Shanghai Ikuti UFC Performance Institute

"Selanjutnya saya ingin merebut sabuk abadi," ujar Gugun kepada wartawan.

Gugun Gusman mempertahankan Title Fightnya dengan TKO

Photo :
  • One Pride
2 Jagoan Indonesia Juara Lagi di One Pride MMA 77, Begini Kata Ardiansyah Bakrie

Namun, sebelum mewujudkan target tersebut, dia harus memenangkan dua kali lagi partai perebutan sabuk juara. Maka itu, dia berkeinginan untuk menjajal seluruh petarung yang ada di kelas bantam.

"Saya juga di sini ingin mencoba fighter-fighter yang ada di kelas saya karena dilihat dari talenta dan skill-nya sungguh sangat seimbang dan menjadi tantangan buat saya," kata Gugun.

Dalam upayanya meraih sabuk abadi, Gugun juga ingin kembali menghadapi Brian Lawitan. Sebab, duel keduanya harus tertunda.

Juara kelas bantam, Gugun Gusman dengan Ketua Umum KOBI, Ardiansyah Bakrie

Photo :
  • Muhammad Nurhendra

Sejatinya, Brian merupakan lawan yang harus dihadapi Gugun, bukan Brandon. Sayangnya, Brian, yang sebelumnya memegang sabuk interim, mengalami cedera pergelangan tangan yang memaksanya mundur dari pertarungan.

Andai terwujud, duel itu bakal jadi yang kedua kalinya Gugun menghadapi Brian. Mereka sudah bertemu sebelumnya di FN 32 di mana kala itu Gugun keluar sebagai pemenang lewat perhitungan poin.

"Untuk Brian Lawitan semoga lekas sembuh dengan cederanya dan Insya Allah kita akan bertemu lagi di sini di atas oktagon One Pride. Dan mempersembahkan pertarungan yang menghibur pencinta One Pride MMA di Indonesia," tutur Gugun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya