Klasemen Pembalap MotoGP 2021: Bagnaia Geser Quartararo dari Puncak

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia.
Sumber :
  • Instagram/@ducaticorse

VIVA – Klasemen sementara pembalap MotoGP 2021 usai balapan di Sirkuit Jerez, Minggu 2 Mei 2021, mengalami perubahan di papan atas. Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, menggeser Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) di posisi puncak.

Meyakini Kebangkitan Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024

Quartararo sejatinya tidak akan kehilangan posisi puncak, jika balapan berjalan sesuai keinginannya. Pembalap asal Prancis itu nyaris memenangkan balapan MotoGP Spanyol musim ini andai tak mengalami masalah pada bannya.

Quartararo sempat berada di posisi pertama selama beberapa lap sebelum bannya kehilangan cengkeraman jelang pengujung balapan. Hal itu membuatnya peringkatnya turun jauh ke bawah.

Video Marc Marquez Kecelakaan saat Pimpin Balapan hingga Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Posisi pertama pun menjadi milik Jack Miller (Ducati Lenovo) hingga balapan berakhir. Sementara itu, Bagnaia finis diurutan kedua, lalu Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) di posisi ketiga, sedangkan Quartararo harus puas finis di tempat ke-13.

Kegagalan Quartararo menempati podium atau setidaknya finis di lima besar harus dibayar mahal. Kini, dia dipaksa turun ke peringkat kedua klasemen sementara pembalap dengan koleksi 64 poin, tertinggal 2 angka dari Bagnaia yang saat ini berada di puncak.

Maverick Vinales Won the 2024 American MotoGP Race

Quartararo dibuntuti oleh rekan setimnya, Maverick Vinales, yang menempati posisi ketiga klasemen pembalap. Kendati finis di posisi ketujuh, tambahan sembilan angka sudah mampu membawa Vinales duduk di peringkat ketiga dengan perolehan 50 poin.

Namun, Vinales mendapat ancaman dari juara bertahan Joan Mir. Pembalap Suzuki Ecstar itu naik peringkat keemapt setelah finis di urutan kelima pada MotoGP Spanyol, yang membuatnya hanya berjarak satu poin saja dengan Vinales.

Mir bukan satu-satunya pembalap membayani Vinales di papan klasemen. Ada juga pembalap Pramac Racing, Johann Zarco yang kini menempati urutan kelima dengan koleksi 48 poin setelah dia mampu menyegel posisi kedelapan di Sirkuit Jerez.

Jarak poin antara setiap pembalap di posisi lima besar memang tidak terlampau jauh. Peluang terjadinya perubahan posisi setelah balapan seri selanjutnya cukup besar.

Selanjutnya, para pembalap akan pergi ke Sirkuit Le Mans untuk melakoni MotoGP Prancis 2021. Balapan itu dijadwalkan akan berlangsung pada Minggu 16 Mei 2021.  

Berikut klasemen sementara pembalap usai balapan MotoGP Spanyol 2021:

1. Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21) 66 poin     
2. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 64 poin
3. Maverick Vinales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) 50 poin
4. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 49 poin
5. Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21) 48 poin
6. Jack Miller AUS Ducati Team (GP21) 39 poin
7. Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) 35 poin
8. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) 33 poin
9. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 23 poin
10. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 21 poin
11. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 19 poin
12. Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)* 18 poin
13. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)* 17 poin
14. Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) 17 poin
15. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 16 poin
16. Stefan Bradl GER HRC (RC213V) 11 poin
17. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) 9 poin
18. Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) 8 poin
19. Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16) 5 poin
20. Luca Marini ITA Sky VR46 Avintia Ducati (GP19)* 4 poin
21. Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) 4 poin
22. Lorenzo Savadori ITA Aprilia Gresini (RS-GP)* 2 poin
23. Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16) 2 poin

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya