Berburu Tiket MotoGP Mandalika 2022, Dari Rp115 Ribu Hingga 15 Juta

MotoGP Ceko 2020
Sumber :
  • twitter.com/MotoGP

VIVA – Gelaran olahraga otomotif kelas dunia, MotoGP 2022 akhirnya bisa disaksikan langsung di Indonesia. 

Event yang tahun lalu mencatatkan nama Fabio Quartararo dari tim Monster Energy Yamaha sebagai juara dunia, tahun ini akan berlaga bersama pebalap MotoGP papan atas lainnya di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada tanggal 18-20 Maret mendatang.

MotoGP 2022 Mandalika digelar sebagai seri ke-2 setelah seri pembuka tahun ini yang akan diselenggarakan di Losail Internatioal Circuit, Qatar. 

Tentunya, event ini akan menarik perhatian para penggemar olahraga otomotif dari seluruh Indonesia dan mancanegara.

Valentino Rossi dan Fabio Quartararo

Photo :
  • Fabio Quartararo

Melihat hal ini, Tiketapasaja.com by Melon Indonesia selalu siap menyambut antusiasme tersebut dengan menjadi salah satu distributor resmi penjualan tiket MotoGP 2022 Mandalika.

Dengan membeli tiket secara online di.Tiketapasaja , para penggemar MotoGP tidak perlu khawatir kehabisan tiket. 

Karena Tiketapasaja  menjual kategori tiket yang sangat lengkap. Mulai dari Kategori Day 1,2,3 dan Weekend Pass dan Hospitality (Lihat tabel). 

Penjualan tiket MotoGP 2022 telah dibuka sejak tanggal 6 Januari 2022. Bagi pemegang kartu debit dan kredit Bank BRI tersedia juga promo menarik di Tiketapasaja.

CEO PT Melon Indonesia, Dedi Suherman mengatakan Melon Indonesia sebagai bagian dari Telkom Indonesia sangat bangga bisa terlibat dalam perhelatan ajang balap motor internasional ini. 

“Sekarang akses menonton balap motor internasional, MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika sudah tersedia pada website Tiketapasaja dari Melon Indonesia," kata Dedi.

"Tentunya kami bangga menjadi bagian dari perhelatan internasional yang bersejarah untuk Tanah Air. Melalui jasa penjualan tiket secara online yang user friendly, lengkap, dan dengan promo yang menarik,” sambungnya.

Tiket MotoGP Mandalika

Photo :
  • istimewa

Samuel May Ratifil, VP Digital Business Development Melon Indonesia menambahkan jika tiketapasaja.com by Melon Indonesia akan terus melayani kebutuhan masyarakat untuk pembelian segala macam tiket dengan promo yang menarik.

“Ya, kami sudah mempersiapkan promo tematik bagi masyarakat yang ingin menikmati langsung ajang balap MotoGP di Mandalika, ” tambah Samuel.

Berikut ini harga tiket untuk setiap kategori: 

General Admission 
Daily pass: 
1. Rp 115.000 
2. Rp 287.500 
3. Rp 575.000 

Weekend pass: 
Rp 805.000 

Premium Grandstand 

Daily pass 
1. Rp 431.250 
2. Rp 1.150.000 
3. Rp 1.725.000 

Daily pass 
1. Rp 373.250 
2. Rp 1.063.750 
3. Rp 1.610.000 

Weekend pass 
1. Rp 2.587.500 
2. Rp 2.300.000 

Pembalap Pertamina Enduro VR46 Optimistis Sambut MotoGP Qatar

Standard Grandstand 
Daily pass 
1. Rp 230.000 
2. Rp 747.500 
3. Rp 1.150.000 

Weekend 1. Rp 1.725.000 

Motor Baru Ducati Tim Prima Pramac Racing Jadi Wadah Riset

Deluxe Class 
3 days pass Rp 10.000.000 
Premiere Class 3 days pass Rp 15.000.000 

*harga sudah termasuk pajak

MotoGP Mau Dijual, Segini Harganya
Marc Marquez

Insiden Marc Marquez di MotoGP Portugal 2024, Federal Oil Buka Suara

Federal Oil menyayangkan insiden yang dialami oleh pembalap Tim Gresini Racing MotoGP, Marc Marquez di sisa lap MotoGP Portugal 2024, Minggu, 24 Maret.

img_title
VIVA.co.id
26 Maret 2024