Bintang Top Badminton 'Berebut' Fans di Indonesia

Tunggal putri Thailand, Nitchaon Jindapol
Sumber :
  • VIVA/Donny Adhiyasa

VIVA – Meriahnya atmosfer pertandingan bulutangkis di Indonesia kerap mencuatkan pujian dari sejumlah bintang top dunia. Meski selalu militan mendukung pemain Indonesia, namun gairah dan antusiasme besar justru membuat para penggawa asing kangen kembali bermain di Istora Senayan.

Kento Momota Announces His Resignation from Badminton

Hal ini pun ditandai dengan banyaknya penggemar fanatik beberapa bintang top dunia yang berasal dari Indonesia. Begitu melekatnya bulutangkis sebagai olahraga populer di Tanah Air, menjadikan Indonesia salah satu tempat favorit mereka.

Sebut saja nama Carolina Marin, Tai Tzu Ying, Ratchanok Intanon, Victor Axelssen dan Lin Dan seolah telah memiliki "basis massa" para penggemarnya di Indonesia.

17 Indonesian Athletes Qualify for the 2024 Paris Olympics

Bahkan, kini para bintang top dunia mulai sangat menikmati penampilannya di Istora karena jika mereka mampu tampil apik, maka jumlah penggemar dan follower media sosial dari Indonesia akan bertambah banyak.

Salah satu komunitas fanbase bulutangkis, BadminTalk pun setuju dengan fenomena tersebut. Dari perbincangan di jejaring sosial, tercatat penggemar dari Indonesia memiliki pengaruh besar menaikkan popularitas sang pemain, termasuk pada ajang Daihatsu Indonesia Masters 2018 kali ini.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

"Dari antusiasme di medsos, memang bintang top dunia itu sekarang berebut penggemar dari Indonesia. Dan saat ini, nama Nitchaon Jindapol dan Gronya Somerville jadi yang paling favorit karena tampangnya yang goodlooking," ujar Virgiawan Alfianto dari BadminTalk kepada VIVA.

"Penggemar di Indonesia meriah, mereka sangat semangat dalam setiap pertandingan dan bikin suasana seru di dalamnya," kata Nitchaon Jindapol.

Sayangnya, Gronya Somerville yang merupakan pemain ganda berparas cantik asal Australia gagal tampil dalam Daihatsu Indonesia Masters 2018, meski kehadirannya cukup dinantikan oleh publik Istora.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya