Pilar Ganda Putri Tak Ikuti Jejak Tontowi/Liliyana

Ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta
Sumber :

VIVA – Ambisi Indonesia untuk mendulang gelar ganda putri dari ajang Badminton Asia Championships (BAC) 2018 akhirnya pupus. Hal ini dipastikan usai hasil negatif wakil duet Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris yang tersingkir di babak semifinal, Sabtu 28 April 2018.

Lanny/Ribka Terhenti di Semifinal Indonesia Masters 2024, Akui Kalah Power

Sempat melancarkan serangan sengit di game pertama, Rizki/Della justru harus takluk rubber game, 29-27, 17-21 dan 11-21 dari duo Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Bertarung selama satu setengah jam, stamina dan konsistensi pilar Pelatnas Cipayung tersebut tak mampu menandingi tekanan pasangan Negeri Sakura.

Apriyani/Fadia Absen di Malaysia Open dan India Open 2024, Kenapa?

Penampilan apik dan militan di game pertama gagal dipertahankan oleh Rizki/Della, yang malah menurun performanya di dua game berikutnya.

Semula, Rizki/Della jadi tumpuan akhir ganda putri untuk menorehkan titel di gelaran bergengsi Asia yang berlangsung di Wuhan, China tersebut.

Tersingkir dari BWF World Tour Finals, Apriyani/Fadia Fokus pada Pemulihan Fisik

Dengan kekalahan ini, maka Indonesia dipastikan hanya menempatkan satu wakilnya di babak final besok, Minggu 29 April 2018, yakni dari sektor ganda campuran atas nama Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Hari Kedua Thailand Masters 2024

Thailand Masters 2024 telah memasuki hari kedua pada Rabu 31 Januari 2024. Sebanyak 11 wakil Indonesia turun bertanding di Nimibutr Stadium. Enam menang, lima kalah.

img_title
VIVA.co.id
31 Januari 2024