Kunci Keberhasilan Hafiz/Gloria Jungkalkan Pasangan Denmark

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ridho Permana

VIVA – Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, melaju ke babak III Indonesia Open 2018. Ini didapat setelah mereka menaklukkan pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen, lewat drama rubber game, 14-21, 21-13, 21-7.

Kento Momota Announces His Resignation from Badminton

Usai laga, keduanya mengungkapkan kunci keberhasilan meraih hasil maksimal hari ini. Konsistensi permainan jadi kunci keberhasilan Hafiz/Gloria pada game ketiga. 

"Kami sudah persiapkan dengan baik. Kuncinya harus konsisten aja seperti game ketiga," ujar Hafiz di Istora Senayan, Jakarta. 

17 Indonesian Athletes Qualify for the 2024 Paris Olympics

Hafiz juga menjelaskan, mereka juga pernah berhadapan di Malaysia Open, Juni 2018 lalu. Modal ini menjadikan Hafiz/Gloria tampil lebih dominan. 

"Kami sudah ketemu di Malaysia. Tapi, pada akhirnya kami membuktikan dengan kemenangan," ucapnya. 

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Tak dipungkiri Hafiz, tipikal permainan Eropa kuat dan berbahaya. Tapi, dengan konsistensi dan kerja keras, dia yakin bisa mengalahkan lawan. 

"Pemain Eropa mereka kuat lah. Tapi, yakin-yakin aja dan kerja keras. Kita bisa mengalahkan mereka," ungkapnya. 

Sementara itu, Gloria mengaku telah mengerahkan seluruh kemampuannya untuk laga ini. Satu hal yang diyakini adalah usaha tidak mungkin mengkhianati hasil. 

"Kami sudah permainan tadi, sudah all out. Usaha tidak mungkin mengkhianati hasil," kata dia. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya