Gregoria Susul Fitriani Tembus Babak II Kejuaraan Dunia 2018

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

VIVA – Skuat Merah Putih menambah wakil tunggal putri ke babak II BWF World Championships, Senin 30 Juli 2018 di Nanjing Youth Olympic Stadium, China. Usai Fitriani berhasil melaju, giliran Gregoria Mariska Tunjung menyusul berkat kemenangan rubber game kontra wakil Skotlandia, Kirsty Gilmour.

Gregoria Mariska Tumbang, Indonesia Cuma Sabet Satu Gelar di Swiss Open 2024

Gregoria yang merupakan juara dunia junior 2017 cukup kesulitan menekuk perlawanan Gilmour dengan skor akhir, 21-18, 18-21 dan 21-14 dalam tempo 65 menit.

Baca juga: Lolos ke Babak Dua, Fitriani Ditunggu Bintang India

Ditambah Gregoria Mariska, Indonesia Kirim 3 Wakil ke Final Swiss Open 2024

"Di game kedua, lawan memperlambat tempo permainan, jadi saya agak terbawa ritmenya. Kemudian saya seperti hilang konsentrasi dan banyak melakukan kesalahan sendiri, padahal sudah unggul," ungkap Gregoria seusai laga dalam rilis resmi PBSI.

"Lawan di babak selanjutnya pasti lebih berat dibanding hari ini, saya harus lebih bisa jaga konsentrasi. Jangan seperti tadi yang banyak 'buang-buang bola'. Saya juga harus menjaga bahasa tubuh yang positif di hadapan lawan, jangan terlihat seperti mau menyerah," tegas Gregoria.

Penyesalan Gregoria Mariska Tersingkir dari All England 2024

Di babak berikutnya, pemain binaan klub PB Mutiara Bandung ini akan ditantang wakil tuan rumah, Chen Yufei. Gregoria punya modal kemenangan dari Chen Yufei pertemuan terakhir di ajang Indonesia Open 2017 dengan skor 17-21, 21-19 dan 21-19.

Sedangkan pertemuan pertama mereka pada gelaran Asia Junior Championships 2016 menjadi milik Chen Yufei dengan skor 23-25 dan 14-21.

Sebelumnya, Fitriani sudah menggenggam tiket 32 besar dan akan menantang bintang tunggal putri India, Pusrala V Sindhu, Selasa 31 Juli 2018. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya