Greysia/Apriyani Kandas, RI Gagal Tambah Wakil di Final China Terbuka

Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA – Tiket babak final ajang China Terbuka 2018 tak mampu direngkuh pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu usai ditekuk pesaing ketat mereka asal Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, 17-21, 21-12 dan 16-21 di laga semifinal, Sabtu malam 22 September 2018.

Gugur di China Open 2023, Perut Rehan Naufal Disebut Tidak Ideal sebagai Atlet

Hasil ini jadi pertarungan ketujuh kedua pasangan ini, di mana Greys/Apri baru mengemas satu kemenangan dari rekor pertemuan tersebut.

Di awal laga, pertarungan dibuka dengan baik oleh Greys/Apri yang di pertemuan terakhir takluk dari Misaki/Ayaka di semifinal nomor individual Asian Games 2018.

Daftar Juara China Open 2023

Jeda interval game pertama dikemas untuk keunggulan Greys/Apri 11-10. Namun, konsistensi lagi-lagi tak dapat ditunjukkan juara Prancis Terbuka 2017 itu dan justru tertinggal 17-21 di akhir game pembuka.

Duel bergulir ke game kedua, kembali start apik dipamerkan duo asal klub Jaya Raya Jakarta ini saat melesat 11-6 hingga jeda interval.

Raja Bulutangkis Dunia Ganas, Harapan Jojo ke Final China Open 2023 Pupus

Dan sepanjang game kedua, perolehan poin Greys/Apri selalu melampaui raihan angka Misaki/Ayaka tanpa sekalipun mampu terkejar sebelum memaksa rubber game lewat skor 21-12.

Pertarungan ketat terhampar di game penentuan. Sempat unggul 7-3 lebih dulu, Greys/Apri justru disalip perolehan poin Misaki/Ayaka di jeda interval, 9-11.

Selepas itu, skor kembali ketat pada kedudukan 15-15 dan 16-16. Tapi perolehan angka Greys/Apri terhenti hanya di situ, di mana Misaki/Ayaka memastikan tiket final dengan skor penutup 16-21 dalam durasi laga 76 menit.

Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan hanya meloloskan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting ke babak final China Terbuka 2018.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya