Dramatis, Shohibul/Bagas Depak Wakil Rusia di Thailand Open

Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Sumber :
  • Instagram: badminton.ina

VIVA – Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana melakoni start manis di BWF World Tour Super 1000 Thailand Open jilid 2 dengan manis. Mereka mampu memenangkan duel kontra pasangan bulutangkis Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Fikri/Bagas Tantang Raksasa Sungai Gangga di Babak Pertama Malaysia Open 2024

Laga dramatis tersaji di lapangan 1 Impact Arena, Bangkok, Rabu 20 Januari 2021. Shohibul/Bagas menang lewat rubber game, 21-15, 16-21, 21-13 dalam waktu 48 menit. Mereka pun melaju ke babak 16 besar.

Shohibul/Bagas langsung ngebut di awal game pertama. Mereka mampu unggul jauh hingga 12-4.

Ganas, Fikri/Bagas Pecundangi Peraih Emas Olimpiade di Ranking Dunia

Ivanov/Sozonov berupaya mengejar. Namun, pasangan Indonesia sudah unggul terlalu jauh. Game pertama dimenangkan Shohibul/Bagas 21-15.

Memasuki game kedua, Shohibul/Bagas sempat memimpin 4-2. Namun, setelah itu perolehan poin pasangan Indonesia macet. Kondisi ini dimanfaatkan Ivanov/Sozonov yang berhasil unggul sampai 9-4. Pasangan Rusia memenangkan game kedua ini 21-16.

BWF World Tour Finals 2023 Jadi Pengalaman Bagus untuk Fikri/Bagas

Pertandingan seru terjadi di game ketiga. Ivanov/Sozonov sempat unggul 8-6. Namun, setelah itu mereka banyak membuat kesalahan. Hal ini dimanfaatkan Shohibul/Bagas . Mereka mampu membalikkan angka menjadi 12-9.

Setelah itu, Shohibul/Bagas mampu menjaga ritme permainan. Mereka pun memenangkan laga 21-13 sekaligus mengamankan tiket ke babak 16 besar.

Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana

Tragis, Bagas/Fikri Disingkirkan Raksasa India di Malayia Open 2024

Ganada putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri tersingkir dari Malaysia Open 2024 usai kalah dari Satwikasairaj Rankireddy/Chirag Shetty di babak 32 besar.

img_title
VIVA.co.id
10 Januari 2024