Ngeri, Axelsen Alami Tragedi Hadapi Ginting di BWF World Tour Finals

Viktor Axelsen
Sumber :
  • BWF

VIVA – Partai perdana fase grup BWF World Tour Finals 2020 dilangsungkan hari ini. Turnamen yang berlangsung di Impact Arena tersebut diselenggarakan 27-31 Januari 2021.

Terdapat wakil Indonesia di empat sektor. Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Anthony Sinisuka Ginting.

Ginting bakal berhadapan dengan raja superseries, Viktor Axelsen. Ia berjumpa di court 1 kontra tunggal putra Denmark itu di grup A.

Berbicara rivalitas Ginting dan Axelsen, ada cerita pilu dari sang lawan di BWF World Tour Finals 2019. Axelsen harus mengundurkan diri di tengah pertandingan.

Ginting memenangi laga terakhir fase grup BWF World Tour Finals 2019 setelah lawan mundur di tengah pertandingan.

Ginting menang setelah Axelsen mundur akibat cedera pada gim pertama laga babak penyisihan grup B BWF World Tour Finals 2019.

Dalam pertandingan di Tianhe Gymnasium, China, Jumat 13 Desember 2019 kala itu, Ginting sempat unggul 13-6 sebelum menang secara dramatis.

Kemenangan tersebut sekaligus membuat Ginting lolos ke babak semifinal BWF World Tour Finals 2019 melalui grup B.

Catatan Penting PBSI Usai Atlet Indonesia Gagal di BWF World Tour Finals 2023

Tentu, laga kali ini menjadi momentum bagi Axelsen membalaskan kekecewaan akibat luka 2019. Ginting perlu waspada atas amukan sang lawan di partai nanti.

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

2023 dan Catatan Terburuk Bulutangkis Indonesia

2023 menjadi tahun yang buruk bagi atlet bulutangkis Indonesia. Terutama di Asian Games beberapa waktu lalu.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2023