Rekor Mengerikan Menanti Raja Superseries di All England Open 2021

Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen di All England Open 2020.
Sumber :
  • Instagram: Viktor Axelsen

VIVA – Sederet turnamen bulutangkis dunia sudah digelar sejak awal Januari 2021. Sebut saja Leg Asia di Bangkok, sedikitnya ada tiga turnamen yang dihelat.

Penghancur Praveen/Melati Juara German Open 2022, China Hancur Lebur

Kala itu, dilangsungkan BWF World Tour Super 1000 Thailand Open I dan II, ada juga BWF World Tour Finals.

Awal Maret diselenggarakan BWF World Tour Super 300 Swiss Open 2021 (2-7 Maret). Selanjutnya, ada BWF World Tour Super 1000 All Engand Open 2021 yang akan dilangsungkan di Birmingham Arena, 17-21 Maret mendatang.

Tragis, Penghancur Raja Bulutangkis Gagal Juara German Open 2022

Berbicara All England Open, turnamen ini akan menjadi pembuktian sangarnya raja superseries, Viktor Axelsen. Ia sukses merengkuh gelar juara tahun lalu.

VIVA Bulutangkis merangkum, pada partai membara final All England Open 2020, ia menghabisi Chou Tien Chen dari Taiwan. Axelsen menang dua game langsung.

Tragis, Raja Bulutangkis Dunia Tersingkir dari German Open 2022

Jika Axelsen berhasil mempertahankan gelar, tentu saja ia mencatatkan rekor dan menambah deretan catatan gemilang. Sebab, ia baru saja meraih gelar Swiss Open.

Axelsen kini telah membukukan tiga gelar juara sejak awal Januari 2021. Dua gelar lainnya diraih Axelsen pada Thailand Open I dan II Januari lalu.

Rombongan Indonesia di All England 2021

On This Day: Indonesia Dipaksa Mundur dari All England

Kejadian tak mengenakkan dialami kontingen Indonesia di All England 2021. Saat itu, Indonesia dipaksa mundur karena satu pesawat dengan penumpang COVID-19.

img_title
VIVA.co.id
17 Maret 2022