-
VIVA – Tim Indonesia dipastikan pulang dari Inggris pada Minggu 21 Maret 2021. Kepulangan ini lebih cepat dari jadwal seharusnya yang ditetapkan oleh NHS (National Health Service) Inggris yang menetapkan Tim Merah Putih baru bisa pulang pada 23 Maret 2021 lantaran harus menjalani karantina mandiri selama 10 hari setelah diketahui berada satu pesawat dengan penumpang yang positif COVID-19.
Berkah bisa pulang lebih cepat tak lepas dari peran Duta Besar Indonesia untuk Inggris, Desra Percaya. Sejak terjadi insiden yang merugikan para atlet Tanah Air di All England, Desra memang selalu bergerak cepat dalam membantu mencarikan solusi.
"Sebagaimana komitmen saya bahwa para atlet top Indonesia dari Birmingham harus pulang saat ini. Dan Alhamdulillah kita sudah dalam perjalanan ke London untuk nantinya tim terbang dari sana menuju Jakarta," ujar Desra dalam rilis PBSI yang diterima VIVA.
"Kami pastikan tim pulang dengan tidak hanya aman, tapi juga bermartabat," lanjutnya.
Sebagai Duta Besar, Desra menegaskan sudah menjadi kewajibannya untuk membantu siapa pun Warga Negara Indonesia yang memiliki bermasalah di tempat ia bertugas.