Taiwan Mengancam, Awas Indonesia Gagal ke Perempatfinal!

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting
Sumber :
  • Instagram: BWF

VIVA – Skuad bulutangkis Indonesia bersiap menghadapi laga berat grup A Piala Thomas. Tim Merah Putih akan tempur kontra Taiwan di Aarhus, Denmark pada Rabu siang WIB 13 Oktober 2021. 

Rekam Jejak Indonesia di Piala Thomas dan Uber

Ini jadi laga krusial bagi Indonesia untuk merebut tiket ke babak perempatfinal. Saat ini, Indonesia, Taiwan, dan Thailand sama-sama berpeluang lolos ke babak perempatfinal. 

Ketiga tim sama-sama telah mengantongi dua kemenangan. Pada pertandingan ketiga inilah penentuannya.

Ambisi Militer Tiongkok Menggebrak Dunia: Melampaui Perang Dunia II?

Lantas seperti apa gambaran lawan yang bakal dihadapi. Tak dipungkiri, para pemain Taiwan merupakan pebulutangkis yang mengerikan.

Mulai dari tunggal putra, yang akan menghadapi Anthony Sinisuka Ginting adalah Chou Tien Chen. Ia merupakan pemain yang mumpuni dan memiliki peringkat empat dunia.

Mengulik Sejarah Rudy Hartono, Sang Raja Tunggal Putra All England

Kemudian, dari ganda putra ada Lee Yang/Wang Chi Lin. Mereka merupakan ancaman nyata bagi Indonesia.

Kedua pebulutangkis itu, kerap menghancurkan Indonesia terutama Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Sebut saja pada BWF World Tour Finals 2020, belum lagi di Olimpiade Tokyo. Pada laga nanti, mereka akan menghadapi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. 

Selanjutnya, ada ganda otot super dunia. Ya, mereka adala Lu Ching Yao/Yang Po Han. Akan menghadapi Mohammad Ahsan/Daniel Marthin nantinya.

Mampukah Indonesia menyegel tiket ke perempatfinal? Menarik di nanti dan selamat berjuang Indonesia!

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya