Skuad Bulutangkis China Raih Gelar Ke-15 Piala Uber Usai Libas Jepang

Ganda putri China, Chen Qingchen/Jia Yifan di Piala Uber 2020
Sumber :
  • BWF

VIVA – Skuad bulutangkis China sukses menjuarai Piala Uber 2020. Berlaga di Ceres Arena, Aarhus Denmark, Sabtu 16 Oktober 2021, China menghajar Jepang 3-1.

Sejarah Tercipta Thomas Cup dan Uber Cup, Sempat Tertunda Gegara Perang Dunia II

Pada partai pertama, China harus menelan kekalahan. Chen Yufei gagal menyumbangkan poin pertama usai mendapatkan perlawanan sengit.

Yufei dipaksa menyerah oleh Akane Yamaguchi. Ia keok dua gim langsung 18-21 dan 10-21.

Jadwal dan Siaran Langsung Tim Bulutangkis Indonesia di Piala Thomas dan Uber 2024

Tunggal putri China, Chen Yufei di Olimpiade Tokyo 2020

Photo :
  • Tangkapan layar

Partai kedua, Chen Qingchen/Jia Yifan menang lewat drama rubbergame. Mereka mengalahkan Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto 29-27, 15-21 dan 21-18.

Mobil Listrik Baru BYD Bakal Rilis, Pakai Nama Singa Laut

Laga ketiga, He Bing Jiao memenangkan duel kontra Sayaka Takahashi. Ia membungkam Sayaka 21-9 dan 21-18.

Partai keempat, Huang Dongping/Li Wen Mei memastikan gelar China usai mempermalukan Misaki Matsutomo/Nami Matsuyama dua gim langsung 24-22 dan 23-21.

Juara kali ini merupakan gelar Piala Uber ke-15 untuk China. 14 gelar sebelumnya diraih antara lain, 1984, 1986, 1988, 1990, 1992, 1998, 2000, 2002, 2004, 2006, 2008, 2012, 2014, dan 2016.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya