Apriyani/Fadia Ditargetkan Tembus Peringkat 8 Dunia

Ganda Putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia
Ganda Putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia
Sumber :
  • VIVA / Rosikin

VIVA – Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, gagal melaju ke semifinal Indonesia Open 2022 usai dikalahkan wakil Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan di babak perempatfinal, pada Jumat 17 Juni 2022.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Apri/Fadia kalah dalam dua gim langsung dengan skor 14-21 dan 19-21.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di Indonesia Masters 2022

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di Indonesia Masters 2022

Photo :
  • Tangkapan layar

Kendati kalah, pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian, menilai Apri/Fadia mempunyai prospek yang bagus. Saat pertama kali dipasangkan, Apri/Fadia sukses meraih medali emas SEA Games Vietnam.

Kemudian, pada Indonesia 2022, Apri/Fadia secara mengejutkan berhasil menjadi runner up. Makanya, Eng Hian pun berharap, Apri/Fadia bisa terus mempertahankan performa terbaiknya hingga menembus peringkat delapan dunia.

Terlebih, apabila bisa menembus peringkat delapan dunia, kesempatan Apri/Fadia untuk tampil di Olimpiade Paris 2024 lebih terbuka.

"Target tentunya secepat mungkin masih ke top elite dunia, itu bisa kita bilangh top 8, di 8 itu grade kedua dan kita tahu yang juara turnamen level 500 ke atas rata-rata di grade 1, dan pasangannya itu-itu saja, yang lainnya kalau juara di super 300, saya sebut di grade kedua," kata Eng Hian di Istora Senayan, Jumat 17 Juni 2022.

Halaman Selanjutnya
img_title