Monster Bulutangkis Dunia Ngamuk, Ganda Campuran Indonesia Jadi Korban

Ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong
Sumber :
  • AP Photo/Vincent Thian

VIVA Sport – BWF World Tour Super 500 Malaysia Masters 2022 telah selesai. Dimulai pada 5 berakhir 10 Juli.

Sejarah Tercipta Thomas Cup dan Uber Cup, Sempat Tertunda Gegara Perang Dunia II

Ada sederet atlet bulutangkis yang bersinar, ada juga yang menelan pil pahit di Axiata Arena. Salah satu yang meraih gelar juara adalah monster bulutangkis dunia, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Siwei/Yaqiong tampil mengerikan. Sederet atlet pebulutangkis jadi korban keganasan wakil China tersebut.

BNI Dukung Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia

Memulai babak 32 besar, Siwei/Yaqiong menghajar ganda campuran Jerman, Jones Ralfy Jansen/Linda Efler. Mereka menang dua gim langsung.

Babak 15 besar, wakil tuan rumah dibungkam. Siwei/Yaqiong melibas Chan Peng Soon/Cheah Yee See juga dua gim,

Dulu Bawa Indonesia Sabet Emas SEA Games, Pramudya Kusumawardana Kini Bela Australia

Perempatfinal, wakil tuan rumah lainnya Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie tumbang. Siwei/Yaqiong menyingkirkan mereka dua gim langsung.

Semifinal, giliran wakil Taiwan yang diamuk. Siwei/Yaqiong menggilas Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang lewat rubbergame.

Final membara, wakil Indonesia jadi korban. Siwei/Yaqiong mempermalukan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dua gim langsung.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya