Sandy Tantang Jessy Rompies di Final

Sandy Gumulya
Sumber :
  • Dokumen pribadi/Facebook

VIVAnews - Petenis Sandy Gumulya akan menantang Jessy Rompies pada babak final Perusahaan Gas Negara Men’s Future and Women’s Circuit Tennis Tournament.

Keduanya melaju ke final setelah menaklukkan lawan masing-masing pada pertandingan  babak semifinal di Lapangan Tenis Kodam V Brawijaya, Surabaya, Sabtu 4 Juni 2011

Sandy yang menempati unggulan kedua dengan peringkat dunia 603 lolos dari hadangan unggulan ketiga peringkat dunia 648 asal China, Lin Zhu, 7-5, 7-6 (5).

Sementara Jessy yang menempati unggulan pertama dengan peringkat dunia 456 menjinakkan petenis China peringkat dunia 891, Kai-Lin Zhang, lewat pertandingan tiga set 7-5, 3-6, 6-2.

“Saya sempat tertinggal 4-0 sehingga saya pikir bakal kalah. Karena itu saya kemudian tampil tanpa beban. Namun ternyata saya malah dapat mengumpulkan poin, dan lawan mulai emosi dan permainannya kacau,” tutur Sandy.

Menghadapi Jessy di babak final Sandy menyatakan akan mencoba menampilkan permainan terbaiknya. “Terus terang saya tidak berpikir dapat mencapai babak final. Sebab itu saya akan tampil tanpa beban, karena saya tahu Jessy pemain yang bagus dan tidak mudah dikalahkan,” Sandy menambahkan.

Pada bagian putra,unggulan ketiga Christopher Rungkat lolos ke babak final. Christo peringkat dunia 594 menaklukkan unggulan pertama peringkat dunia 532 dari Australia, Mark Verryth, 6-4, 7-5, di babak semifinal.

Bagi Christo final ini merupakan final kedua dalam dua minggu berturutan. Pada babak final seri pertama turnamen ini minggu lalu Christo tampil sebagai pemenang dengan mengalahkan Richard Becker dari Jerman.

Kalahkan Australia, Timnas Indonesia U-23 Didominasi Alumnus PPLP dan SKO Kemenpora
Ketua Koordinator Strategis TKN Prabowo-Gibran Sufmi Dasco Ahmad (tengah).

TKN Imbau Pendukung Prabowo-Gibran Tak Gelar Aksi Saat Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Imbauan itu merupakan pesan langsung dari Prabowo-Gibran.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024