Ana Ivanovic Masak Kue untuk Amal

Ana Ivanovic (kiri/pink) dan Roberta Vinci
Sumber :
  • ANTARA/Nyoman Budhiana

VIVAnews – Selama ini para petenis putri lekat dengan citra 'kuat bertenaga' saat bertanding di atas lapangan. Namun tentu saja sisi feminin mereka yang bertanding di Turnamen Tenis Commonwelath Bank Tournament of Champions (CBTC) 2011 masih kelihatan juga. Hal ini bisa dilihat saat mereka membuat kue.

Hal itulah yang dilakukan oleh dua petenis dunia, Ana Ivanovic dan Roberta Vinci, Rabu 2 November 2011. Keduanya menjalani sesi memasak kue kering di Ruang Magnolia, Westin Resort Nusa Dua, sebagai bagian aktivitas luar lapangan pada turnamen CBTC 2011.

Didampingi oleh Chef Executive Westin Resort Nusa Dua, Ewald Jeske, Ana mendapat kesempatan membuat kue cokelat. Sedangkan Roberta membuat kue sable.

Dari kedua petenis itu, Ana terlihat paling menikmati sesi memasaknya. Sedangkan Roberta beberapa kali harus memanggil Chef Ewald untuk mendampingi dirinya selama membuat adonan kue.

Setelah sekitar 20 menit berkutat dengan adonan kue, kedua petenis itu bisa bernafas lega dan memanggang adonan buatan mereka ke dalam oven. Setelah dipanggang selama kurang lebih 10 menit, Roberta dan Ana bisa mencicipi kue buatan mereka. Bahkan keduanya sempat menawarkan kue yang mereka buat kepada wartawan.

“Saya harap kue yang saya buat rasanya enak. Karena tadi saya sedikit berimajinasi saat membuat kue,” kata Ana Ivanovic usai sesi memasak.

Sedangkan Roberta Vinci mengaku sangat menikmati pengalaman aktivitas di luar lapangannya. “Saya harap kue yang saya buat bisa lebih baik dari Ana. Saya sangat menikmati dan saya sudah mencoba yang terbaik,” ungkapnya.

Kue kering buatan kedua petenis ini akan dilelang dalam sebuah acara amal di area Tennis Village, di komplek Bali International Convention Centre, tempat dilangsungkannya CBTC 2011. Hasil lelang akan disumbangkan kepada UNICEF untuk membantu program bantuan pendidikan di negara-negara Asia Pasifik.

Laporan Bobby Andalan/Bali

Media Asing Beri Julukan untuk Timnas Indonesia U-23: Tim Pengacau
Nurul Ghufron

Dewas KPK Gelar Sidang Etik Nurul Ghufron 2 Mei terkait Dugaan Penyalahgunaan Wewenang

Ternyata soal dugaan kasus pelanggaran etik Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron di Dewas KPK masih terus bergulir. Kabarnya, sidang pelanggaran etik tersebut akan digelar pada

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024